7 Kebiasaan Ini Mempercepat Penuaan Dini, Apa Saja?

7 Kebiasaan Ini Mempercepat Penuaan Dini, Apa Saja?

Ilustrasi--

RAKYAT BENTENG.COM - Setiap kita pasti menginginkan hidup sehat dan awet muda, khususnya para kaum Hawa, atau istilah kekiniannya menolak tua! namun tanpa disadari kebiasaan yang kita abaikan selama ini jadi faktor penting pemicu penuaan dini.

Apa sajakah faktor-faktor tersebut, berikut ulasannya dikutip dari laman yankes.kemkes.go.id : 

1. Merokok dan Konsumsi Alkohol

Dampak negatif kebiasaan merokok akan memicu sel-sel kulit menjadi kering, kusam dan kasar, mengurangi kadar vitamin A sebagai antioksidan alami, merusak kolagen kulit menyebabkan keriput, menurunkan aliran darah pada pembuluh arteri dan kapiler sehingga sel-sel kulit mati dan menurunkan oksigen di kulit, menghambat proses penyembuhan luka, paparan panas dari asap rokok ke wajah membuat wajah tampak kusam dan kotor. 

Kebiasaan konsumsi alkohol juga dapat menyebabkan penuaan dini, karena di dalam alkohol terdapat kandungan gula dan kalori yang sangat tinggi sehingga akan membahayakan kesehatan tubuh dan mendorong terjadinya glikasi.

2. Asupan Nutrisi Tidak Seimbang

Asupan zat-zat gizi yang kurang dari kebutuhan tubuh dan tidak seimbang akan mengakibatkan lemahnya perlawanan tubuh terhadap radikal bebas dan radiasi sinar matahari sehingga menyebabkan tampilan kulit tidak segar dan kesehatan kulit menjadi lemah. Kekurangan lemak tak jenuh (omega 3 dan omega 6) serta kolesterol tak jenuh (HDL) yang berfungsi untuk membentuk sel kulit dan membrane sel dalam tubuh akan menyebabkan kulit kusam, kering dan bersisik. 

Konsumsi gula secara berlebih juga memiliki peran dalam munculnya penuaan dini, karena akan mempercepat proses glikasi. Konsumsi junk food yang terlalu sering akan meningkatkan resiko penyakit jantung dan penyempitan aliran darah ke kulit sehingga menimbulkan kerutan. Penuaan dini juga disebabkan oleh kurangnya konsumsi air minum sehingga menurunkan kelembaban kulit.

3. Polusi dan Radiasi Sinar Matahari 

Polusi dari hasil gas buang pabrik industri dan kendaraan bermotor membuat lubang ozon di atmosfer rusak, sehingga sinar matahari bebas masuk ke dalam bumi. Paparan sinar ultraviolet B dapat menyebabkan penurunan penyerapan antioksidan (vitamin C dan vitamin E) di epidermis kulit sehingga kesehatan kulit terganggu, kolagen juga mudah rusak serta membuat kulit tampak lebih tua dan kusam. 

Fungsi kekebalan kulit juga menurun sehingga membuat pertumbuhan sel kulit tidak normal dan menjadi kanker kulit. Sinar matahari yang berlebihan dapat merusak elastisitas dan serat kolagen kulit sehingga menghambat proses pembentukan kolagen baru dan menimbulkan garis-garis halus di kulit.

BACA JUGA:Ini Dia Lama Waktu Tidur yang Ideal Berdasarkan Usia, Kenali Dampaknya Jika Kurang Tidur

BACA JUGA:Buat yang Masih Ragu, Berikut Manfaat Donor Darah Secara Fisik dan Mental

4. Ekpresi Wajah dan Posisi Tidur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: