Niat Awal Hanya Ingin Buang Air Kecil, Dua Pemuda Ini Malah Ditangkap Warga, Penyebabnya?

Niat Awal Hanya Ingin Buang Air Kecil, Dua Pemuda Ini Malah Ditangkap Warga, Penyebabnya?

Dua pemuda asal Kota Bengkulu diduga maling ayam warga.--

RAKYATBENTENG.COM - Nahas dialami An (18) dan Es (17), warga Kota Bengkulu. Keduanya diamankan belasan warga dan anggota Polsek Taba Penanjung lantaran diduga melakukan aksi pencurian ayam milik Rio warga Desa Sukarami Kecamatan Taba Penanjung pada Kamis, 16 Februari 2023 pagi.

Data berhasil dihimpun, kejadian berlangsung sekitar pukul 09.05 WIB. Keduanya berkendara dari arah Kabupaten Kepahiang hendak menuju ke Kota Bengkulu. Setiba di lokasi kejadian, keduanya berhenti sebentar untuk buang air kecil. Pada saat melihat ke arah semak-semak, keduanya melihat seekor ayam yang sedang berkeliaran. Tanpa pikir panjang, keduanya menangkap ayam tersebut lalu memasukkan ke dalam jok motor.

BACA JUGA:Warga Miskin Ekstrem Tak Dapat Bantuan, Belasan ASN di Kabupaten Ini Malah Nikmati Bansos

BACA JUGA:Rekrutmen PPS Sempat Panen Protes, Tak Disangka Bawaslu Cuma Rekomendasikan

Nahasnya, salah seorang warga melihat gerak-gerik mencurigakan keduanya langsung mengikuti dari arah belakang dan akhirnya berhasil diberhentikan saat hendak menuju ke arah jalan wisata Bukit Kandis Desa Durian Demang Kecamatan Karang Tinggi.

‘’Sempat kami buntuti. Setelah kami berhentikan, kami periksa dalam jok, ada ayam yang baru saja dimaling. Mereka sempat mau dipukul warga. Usai diamankan, kami bawa ke rumah kades sembari menunggu polisi datang,’’ kata Joko Ariadi, salah seorang warga Desa Sukarami.

Sementara, salah seorang pelaku, An mengakui perbuatannya tersebut. Keduanya baru saja pulang dari Kota Curup Kabupaten Rejang Lebong.

‘’Kami berdua dari Curup. Kami berhenti mau buang air kecil. Kami melihat ayam, jadi disitulah kami terbesit untuk mencuri. Rencananya kalau sudah di Kota Bengkulu, akan kami jual,’’ pungkas An.

BACA JUGA:Macam Sayuran yang Dilarang untuk Ibu Hamil, Berisiko Ancam Keselamatan Ibu dan Bayi

BACA JUGA:Info Terbaru Kasus Korupsi DD: Kejari Segera Tetapkan Tersangka

Terpisah, Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, MH, M.Ik melalui Kapolsek Taba Penanjung, Iptu. Junairi, SH, MH didampingi Kanit Reskrim, Aipda. Mashudi mengatakan jika keduanya sudah diamankan di mapolsek untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

‘’Sudah diamankan. Sampai saat ini masih dimintai keterangan terhadap keduanya,’’ pungkas Junairi.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: