Xiaomi Hadirkan Redmi 14C, Harga Rp1 Jutaan, Sajikan Fitur Terkini

Xiaomi Hadirkan Redmi 14C, Harga Rp1 Jutaan, Sajikan Fitur Terkini

Xiaomi Indonesia telah mengungkapkan Redmi 14C, ponsel pintar dengan harga terjangkau yang didesain untuk menyajikan keseimbangan antara gaya, performa, dan fitur-fitur terkini --Foto: https://www.smartprix.com--

RAKYATBENTENG.COM - Xiaomi Indonesia telah mengungkapkan Redmi 14C, ponsel pintar dengan harga terjangkau yang didesain untuk menyajikan keseimbangan antara gaya, performa, dan fitur-fitur terkini. 

Sebagai bagian terbaru dari seri Redmi, perangkat ini menyajikan pengalaman pengguna yang lebih baik melalui tampilan yang imersif, performa kuat, dan desain yang trendi. 

Redmi 14C akan menghadirkan beberapa peningkatan fitur dari seri sebelumnya, termasuk 50MP kamera dual AI.

BACA JUGA:Oppo Find X8 Segera Meluncur! Diklaim Punya Fitur Menarik Mirip iPhone 16, Ini Bocoran Spesifikasinya

BACA JUGA:Musim Hujan, Waspada Jalan Licin, Berikut Rekomendasi Ban Sepeda Motor Anti Licin

Desain dan Layar Redmi 14C

Berdasarkan informasi resmi, Redmi 14C memiliki desain ramping 8,22mm dengan bingkai datar dan dekorasi kamera melingkar yang modern, menciptakan tampilan yang canggih dan kekinian. 

Ponsel pintar ini juga memiliki layar terbesar di antara seri Redmi. Dengan ukuran layar 6,88 inci, perangkat akan memberikan pengalaman menonton yang luas dan nyaman bagi pengguna.

Display Redmi 14C telah disertifikasi TÜV Rheinland Low Blue Light dan Flicker Free untuk kenyamanan mata pengguna dalam penggunaan jangka panjang. 

Selain itu, Redmi 14C mendukung refresh rate hingga 120Hz untuk pengalaman visual yang lebih mulus dan responsif.

BACA JUGA:Tok! Pemerintah Resmi Tetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, Cek di Sini Daftarnya

BACA JUGA:Sosok Yandri Susanto Calon Menteri Desa Kabinet Prabowo-Gibran di Mata Kades Palak Siring Kedurang, Harapannya

Performa dan Kamera Redmi 14C

Untuk performa, Redmi 14C menggunakan MediaTek Helio G81-Ultra, sehingga menjamin pengalaman multitasking yang lancar dan efisiensi performa. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: