Cek di Sini Daftar Kementerian yang Sudah Umumkan Formasi PPPK dan CPNS 2024

Cek di Sini Daftar Kementerian yang Sudah Umumkan Formasi PPPK dan CPNS 2024

ilustrasi--

Cek di Sini Daftar Kementerian yang Sudah Umumkan Formasi PPPK dan CPNS 2024

RAKYATBENTENG.COM - Kementerian PANRB telah menyerahkan formasi penerimaan CPNS dan PPPK tahun 2024 kepada sejumlah Kementerian, masing-masing Kementerian Agama, Kementerian Kesehatan, Kementerian Dikbud Ristek, Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR dan Kementerian Sosial.

Untuk Kementerian Kesehatan, dari usulan formasi yang diajukan seluruhnya disetujui alias 100 persen. Yakni sebanyak 23.200 formasi. Formasi itu terdiri atas 8.607 CPNS dan 14.593 PPPK. 

"Sektor kesehatan menjadi atensi luar biasa dari Bapak Presiden. Usulan ASN 2024 dari Kemenkes sebanyak 23.200 kita setujui 100 persen. Kami kemarin petang bertemu Pak Menkes Budi Gunadi Sadikin untuk penyerahan formasi tersebut. Kementerian PANRB mendukung penuh upaya Kemenkes dalam upaya pemenuhan dan pemerataan SDM kesehatan di Tanah Air," ujar Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas di Jakarta dilansir dari menpan.go.id.

Untuk Kemendikbudristek, Kementerian PANRB menyerahkan izin formasi sebanyak 40.541 calon ASN di lingkungan Kemendikbudristek. Formasi tersebut terdiri atas 15.462 CPNS dan 25.079 PPPK.

“Ada beberapa poin penting yang menjadi titik tekan. Pertama, formasi ini menjadi bagian dari upaya penuntasan tenaga non ASN/honorer di seluruh unit kerja Kemendikbudristek, selain tentu formasi dalam skema luas di dunia pendidikan yang juga tersebar di Pemda,” ujar Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas seusai bertemu Mendikbudristek Nadiem Makarim seperti dilansir dari menpan.go.id.

Tak kalah spesialnya, pada tahun ini Kemenag akan membuka 110.553 formasi dalam seleksi CPNS dan PPPK.  

Formasi tersebut terdiri atas 20.772 CPNS dan 89.781 PPPK, dan tercatat sebagai formasi terbesar sepanjang sejarah.

Kementerian PANRB dan Kemenag telah membahas sejumlah formasi, seperti untuk guru madrasah, guru Sekolah Menengah Teologi Kristen, Sekolah Menengah Atas Katolik, dosen perguruan tinggi keagamaan negeri, penyuluh agama, penghulu, talenta digital, dan penempatan di IKN.

Misalnya untuk guru madrasah, sekolah Kristen, dan sekolah Katolik, lanjut Anas, jumlah formasinya akan mencapai puluhan ribu, yang kini sedang didetilkan oleh Kemenag.

Berlanjut, sebanyak 40.839 formasi CASN di lingkup Kementerian Sosial telah disetujui oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Formasi yang ditetapkan itu diharapkan mampu mendorong peningkatan kualitas serta pemerataan aksesibilitas pelayanan masyarakat di Indonesia.

BACA JUGA:Wow! Sempat Dinonaktifkan, Kepala SMAN 5 Kota Bengkulu Kembali Dapat Jabatan di Sekolah Ini

BACA JUGA:Menolak Lupa! Rekrutmen PPS Bengkulu Tengah Pernah Dilapor ke DKPP, Mantan Peserta Beri Pesan Menohok

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: