Jangan Keliru, Ini Seragam yang Dipakai Saat Penyerahan SK PPPK dan CPNS 2023 Pemkab Bengkulu Tengah
Kantor Bupati Bengkulu Tengah--
Jangan Keliru, Ini Seragam yang Dipakai Saat Penyerahan SK PPPK dan CPNS 2023 Pemkab Bengkulu Tengah
RAKYATBENTENG.COM - Sebagaimana diwartakan sebelumnya bahwa Pemkab Bengkulu Tengah bakal menyerahkan Surat Keputusan (SK) bagi para Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) serta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) rekrutmen tahun 2023 pada Senin 29 April 2024.
Sementara SK diserahkan oleh Penjabat (Pj) Bupati Heriyandi Roni, jika tidak ada aral melintang turut hadir Kepala Kanreg VII BKN Palembang dalam acara pelantikan tersebut.
"Berdasarkan konfirmasi terakhir yang kami terima Insya Allah beliau (Kepala Kanreg VII BKN, red) bisa hadir. Mudahan tidak ada halangan," kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Apileslipi kemarin, Minggu 28 April 2024.
BACA JUGA:PUPR Buka Lowong 26.319 Formasi CPNS dan PPPK Tahun Ini, Berikut Rinciannya
Informasi penting yang mesti diketahui bagi para PPPK dan CPNS yang bakal dilantik dan menerima SK, pakaian yang dikenakan tak seperti biasanya. Dimana atasan putih dengan bawahan hitam, baik pria maupun wanita.
"Bukan (pakaian putih dan hitam, red). Seragam Korpri semua, lengkap," lanjut Apileslipi.
Adapun jumlah PPPK yang akan menerima SK sebanyak 110 orang, sedangkan untuk CPNS Polbit Kemenhub sebanyak 2 orang.(tim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: