Sosok Almarhumah Femi, Siswi SMAN 1 Bengkulu Tengah yang Meninggal karena Kecelakaan di Mata Sang Adik

Sosok Almarhumah Femi, Siswi SMAN 1 Bengkulu Tengah yang Meninggal karena Kecelakaan di Mata Sang Adik

Marsya Cantika siswi Kelas XI SMAN 1 Bengkulu Tengah berusaha tegar menghadapi kenyataan ditinggal pergi untuk selamanya oleh kedua orang tersayang sekaligus, yakni ibunda dan kakaknya. Marsya memperlihatkan foto sang kakak yang dikalungkan samir tanda pe--

Sosok Almarhumah Femi, Siswi SMAN 1 Bengkulu Tengah yang Meninggal karena Kecelakaan di Mata Sang Adik

RAKYATBENTENG.COM - Kepergian Femi Dwinda Apriyanti untuk selama-lamanya menyisakan duka mendalam terkhusus bagi sang adik, Marsya Cantika. Diketahui, Femi dan Marsya bersekolah di sekolah yang sama yakni SMAN 1 Bengkulu Tengah. Bedanya, Femi duduk di bangku kelas XII sedangkan Marsya kelas XI atau terpaut 1 tahun. 

Marsya atau yang akrab disapa Caca jadi pusat perhatian para tamu undangan acara pelepasan siswa/i SMAN 1 Bengkulu Tengah hari ini, Rabu 24 April 2024.

Pasalnya, gadis remaja berparas cantik itu diminta naik ke panggung mewakili almarhumah menerima samir secara langsung dari Kepala Sekolah, Puji Hartati. Mengingat tidak adanya perwakilan keluarga yang lain.

Ditemui wartawan di sela acara, Caca mengaku bangga memiliki kakak seperti almarhumah. Dimana almarhumah selain baik, rajin membantu orang tua di rumah juga rajin ibadah.

BACA JUGA:Momen Haru Siswi SMAN 1 Bengkulu Tengah yang Meninggal karena Kecelakaan Diwakili Foto Saat Pelepasan

BACA JUGA:Korban Lakalantas Meninggal Dunia Bertambah, Berstatus Pelajar Kelas XII Tanggal 24 April Pelepasan di Sekolah

Caca sendiri sering diingatkan almarhumah untuk tidak meninggalkan sholat 5 waktu. Kepergian almarhumah sontak membuat Caca kehilangan sosok kakak yang selama ini mengajari dan menasihatinya.

"Ayuk (almarhumah, red) orang baik. Di rumah rajin, tidak pernah membantah apalagi melawan sama ayah dan ibu. Ayuk orangnya penurut. Sama Caca ayuk lembut, tidak pernah marahi Caca. Ayuk selalu ingatkan Caca sholat, jangan pernah tinggali sholat. Ayuk juga selalu ajari Caca jangan melawan ayah dan ibu. Ayuk orang baik," kenang Caca.

"Ayuk bercita-cita mau jadi dokter. Rencananya setelah tamat (SMA, red) mau kuliah ambil jurusan kedokteran. Kata ibu darimana duitnya. Makanya ayuk sama ibu rajin nyari duit, pagi subuh ke luar beli sayur (untuk dijual lagi di warung depan rumah, red). Nanti hasil dari jualan ditabung duitnya," lanjut Caca.(tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: