Pasca Penggerebekan, Kamar Kos Perempuan Pasangan Oknum ASN Provinsi Bengkulu Dinas di Bengkulu Tengah Kosong

Pasca Penggerebekan, Kamar Kos Perempuan Pasangan Oknum ASN Provinsi Bengkulu Dinas di Bengkulu Tengah Kosong

Ilustrasi--

Pasca Penggerebekan, Kamar Kos Perempuan Pasangan Oknum ASN Provinsi Bengkulu Dinas di Bengkulu Tengah Kosong

RAKYAT BENTENG.COM - Kabar terbaru dari hasil penelusuran wartawan di TKP dugaan penggerebekan salah seorang oknum ASN Provinsi Bengkulu yang berdinas di Kabupaten Bengkulu Tengah, kamar kos yang semula dihuni perempuan diduga pasangan oknum ASN tersebut telah kosong. Kosongnya kamar diperkuat dari keterangan warga sekitar, namun warga tidak tahu jelas kemana pindahnya. 

Mengenai identitas sang perempuan berikut status hubungan dengan oknum ASN warga juga tidak mengetahuinya. 

Di sisi lain, mencuatnya kabar dugaan penggerebekan langsung mendapat atensi pimpinan oknum ASN tersebut, baik di wilayah kerjanya, Bengkulu Tengah maupun di Provinsi. 

BACA JUGA:Wartawan Merangkap LSM Bikin Resah Masyarakat, Dewan Pers Serukan

BACA JUGA:2 Kadis ke Staf Ahli, 3 Jabatan Diisi Plt, Ini Daftar Lengkap Mutasi Pejabat Pemkab Bengkulu Tengah

Terkait apa tindakan yang diambil atas kehebohan yang mencoreng nama Pemerintah, wartawan belum berhasil mendapatkan konfirmasi resminya.

Sekadar mengulas dari sumber terpercaya yang dekat dengan oknum ASN tersebut, yang bersangkutan membantah telah berbuat seperti yang dituduhkan. Dan katanya kepada rekannya, tidak ada penggerebekan. 

Saat didatangi warga ia mengaku sedang duduk-duduk saja. Waktunya pun juga bukan dinihari melainkan pada siang hari. Seketika oleh warga ditegur untuk pergi dari kosan tersebut diduga warga terusik lalu ia pun langsung pergi.(tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: