Pendaftaran Turnamen Basket 3x3 Tingkat Provinsi Bengkulu Ditutup 16 November, Ini Dia Update Jumlah Peserta

Pendaftaran Turnamen Basket 3x3 Tingkat Provinsi Bengkulu Ditutup 16 November, Ini Dia Update Jumlah Peserta

--

Pendaftaran Turnamen Basket 3x3 Tingkat Provinsi Bengkulu Ditutup 16 November, Ini Dia Update Jumlah Peserta

RAKYATBENTENG.DISWAY.ID – Pendaftaran turnamen bola basket 3x3 tingkat Provinsi Bengkulu yang akan dilaksanakan di lapangan SMAN 3 Bengkulu Tengah akan ditutup pada 16 November ini. 

Update terbaru, jumlah tim yang mendaftar mencapai 44 tim dengan rincian peserta dari tingkat SMP sebanyak 27 tim dan tingkat SMA sebanyak 17 tim. Dilihat dari jumlah tersebut, tim asal Kabupaten Bengkulu Tengah masih minim.

Ketua Persatuan Bola Basket Indonesia (Perbasi) Kabupaten Bengkulu Tengah, Michael Ferly, S.Si, MH mengatakan jika pelaksanaan turnamen pada 18 November mendatang. Dirinya mengimbau kepada sekolah-sekolah di Provinsi Bengkulu, khususnya asal Kabupaten Bengkulu Tengah untuk segera mendaftarkan timnya.

BACA JUGA:Merasa Prihatin, Sekda Rachmat Datangi Rumah Korban Dugaan Asusila Anak Usia 7 Tahun di Bengkulu Tengah

BACA JUGA:Sempat Viral dan Digadang-gadang Jadi Objek Wisata Andalan, Kondisi Terkini Danau Biru Talang Boseng

‘’Sejauh ini, antusias tim basket untuk mengikuti perlombaan cukup tinggi. Tapi kami masih tetap mengimbau, bagi sekolah yang belum mendaftar, agar segera mendaftar. Terutama dari Benteng selaku tuan rumah,’’ ujar Michael.

Sementara itu, Ketua Panitia 3x3 Turnamen Bola Basket, Debby Agus Jointo, S.Pd mengatakan, jika kegiatan merupakan kerjasama Perbasi, KONI, Harian Rakyat Benteng, serta Pemkab Bengkulu Tengah. 

Melalui kegiatan ini, diharapkan mempererat tali silaturahmi antara pelajar serta mengasah kemampuan pelajar dalam bermain bola basket.

BACA JUGA:Hari Pahlawan 10 November 2023: Ini Logo dan Pedoman Identitas Visual Resmi

BACA JUGA:Perbaikan Jembatan Rusak Butuh Rp71 Miliar, Diusulkan ke Kementerian PUPR, Berikut Rincian dan Lokasinya

‘’Mari kita sukseskan turnamen 3x3 bola basket yang baru pertama kali dilaksanakan di Provinsi Bengkulu ini,’’ pungkas Debby.(sir3)

 

Peserta Tingkat SMA Sederajat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: