4 Serial Anime Ini Bertemakan Musik, Para Pecinta Musik Wajib Tonton !

4 Serial Anime Ini Bertemakan Musik, Para Pecinta Musik Wajib Tonton !

dok_game--

RAKYATBENTENG.COM - Tontonan serial anime yang bertemakan aksi, isekai, romansa banyak diminati oleh kalangan Animelovers. Dalam penanyangannya setiap anime akan diiringi musik yang digunakan sebagai theme song, baik opening maupun ending anime.

BACA JUGA:Cukup Membaca Novel, Aplikasi Ini Hasilkan Saldo DANA Gratis !

BACA JUGA:Aplikasi Saldo Dana Gratis, Game Ini Cairkan Saldo DANA Gratis dalam Hitungan Menit

Anime genre musik biasanya dibalut dengan subgenre slice of life, school, drama, bahkan romansa. Yang pastinya komedi biasa di sajikan buat penonton terhuibur dan gak bosan kala nonton anime genre musik tersebut. Ada juga musik atau musical anime. Dimana anime menjadikan musik titik fokus dalam sebuah cerita.

Dan pastinya cocok bagi kalian yang suka musik. Anime musik dapat melekat dengan diri kalian dan bisa jadi sumber inspirasi.

Bagi anda penikmat musik dan anime lovers, patut nyimak beberapa refrensi anime bertema musik yang anda saksikan untuk mengisi waktu luang.

1. K-ON! (2009)
K-On! Bercerita tentang bercerita mengenai empat siswi Sekolah Menengah Atas Sakuragaoka di Jepang. Sebagai kegiatan ekstrakurikuler, mereka bergabung dalam sebuah klub musik pop atau klub musik ringan (Keion-bu?) yang sudah hampir ditutup. Anggota klub tersebut hanya mereka berempat.

2. Piano no mori (2018)
Anime nya yang masih menceritakan dua orang sahabat, Kai dan Amamiya yang sama-sama jago bermain piano. Bedanya, Amamiya adalah orang kaya, anak seorang pianis, dimana ia dibebankan untuk harus menjadi pianis terkenal seperti ayahnya. Sedangkan Kai, adalah anak yang miskin. Ibunya bahkan harus menjadi pelacur untuk menghidupi mereka. Pada saat Kai berumur 3 tahun, ia menemukan sebuah piano yang dibuang di hutan, dan viola! bakat alam, secara otodidak, ia menjadi pemain piano yang keren. Mereka mengikuti sebuah kompetisi pianis-pianis muda di Jepang, siapakah yang akan unggul diantara dua orang yang penuh bakat ini?

3. Shigatsu wa kimini uso (2014)
Berpusat pada Kousei Arima, seorang anak yang berbakat dalam bermain piano, yang selalu mendominasi dalam kompetisi dan menjadikannya terkenal di antara para musikus cilik. Setelah ibu sekaligus instrukturnya meninggal dunia, dia mengalami penurunan mental di tengah-tengah suatu pertunjukan pianonya di usia 11 tahun. Trauma yang diderita olehnya menyebabkan la kehilangan kemampuan untuk mendengar suara dentingan piano meskipun secara fisik pendengarannya baik-baik saja. Dua tahun berlalu, Kousei tidak pernah menyentuh pianonya dan beranggapan dunianya sebagai dunia yang monoton tanpa warna. Dia pun seakan melepas kehidupannya dan hanya berinteraksi dekat dengan kedua sahabatnya: Tsubaki Sawabe dan Ryota Watari, hingga pada suatu hari, la bertemu seseorang yang mengubah hidupnya serta memberikan kembali warna dalam hidupnya: Kaori Miyazono.

4. Bocchi The Rock! (2022)
Anine santai ini akan berpusat pada Hitori Gotou atau sering di panggil dengan Bochi-chan, seorang gadis yang dari kecil tidak pernah dapat teman. Sampai suatu ketika dia liat acara reality show yang menampilkan seorang personil band yang memiliki nasib sama dengannya. Tapi ketika dia mengenal musik, kehidupannya mulai berubah, dirinya mulai banyak mempunyai teman. (tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: