Hasil Evaluasi Kinerja 99 Pj Kepala Daerah, Pj Bupati Bengkulu Tengah Peringkat

Hasil Evaluasi Kinerja 99 Pj Kepala Daerah, Pj Bupati Bengkulu Tengah Peringkat

dok__rakyatbenteng.disway.id--

RAKYAT BENTENG.COM - Hasil cukup memuaskan tertuang dalam pemaparan Irjen Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui zoom meeting hasil evaluasi kinerja Penjabat (Pj) Kepala Daerah se-Indonesia kemarin. Pj Bupati Bengkulu Tengah (Benteng), Dr. Heriyandi Roni, M.Si berhasil naik ke peringkat 12 dari total 99 daerah pada evaluasi Triwulan II. 

Kemajuan signifikan ini tentu jadi prestasi dan kebanggaan tersendiri bagi Heri Roni. Lebih-lebih sebelumnya, pada Triwulan I lalu kinerja Pj Bupati asal Provinsi Jambi ini berada jauh, hampir di peringkat dasar. 

BACA JUGA:Sekda Rachmat Cek Kedisiplinan Pegawai di 7 OPD, Hasilnya

Sekdakab Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP membenarkan jika hasil evaluasi, Benteng berada di peringkat ke-12. Adapun beberapa aspek yang menjadi penilaian diantaranya penanggulangan inflasi, penanganan kemiskinan ekstrim, penaggulangan stunting, capaian P3DN, capaian realisasi belanja dan capaian realisasi pendapatan.

BACA JUGA:Auditor BKN Turun ke Benteng, Tindaklanjuti Mutasi Diduga Bermasalah Tahun Lalu?

‘’Alhamdulillah, sesuai yang disampaikan Irjen Kemendagri tadi siang (Selasa 31 Januari 2023, red) saat zoom meet evaluasi kinerja, Benteng berada di posisi 12 dari 99 daerah provinsi/kabupaten/kota. Selamat untuk Pj Bupati dan seluruh jajaran Pemkab Benteng. Semoga ini menambah motivasi kita untuk lebih baik lagi kedepannya,’’ pungkas Rachmat.

Terpisah, Heri Roni sendiri berharap kedepan kinerja dari Pemkab Benteng akan semakin meningkat, seiring dengan hasil evaluasi yang membaik.

‘’Harapan saya ini menjadi motivasi kita untuk meningkatkan kinerja dalam urusan pemerintahan,’’ pungkas Heri yang beberapa hari lalu baru saja merayakan ulang tahun ke-54.(fry)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: