Diantar Ratusan Pendukung, Pasangan Evi-Rico Daftar ke KPU Bengkulu Tengah

Diantar Ratusan Pendukung, Pasangan Evi-Rico Daftar ke KPU Bengkulu Tengah

Pasangan Evi-Rico Daftar ke KPU Bengkulu Tengah --

RAKYATBENTENG.COM - Usai menggelar deklarasi di lapangan Desa Kembang Seri Kecamatan Talang Empat, pasangan kandidat Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Evi Susanti - Rico Zaryan Saputra mendaftar ke KPU Bengkulu Tengah.

Pasangan kandidat Balon Bupati dan Wakil Bupati yang akan maju pada Pilkada Bengkulu Tengah  diusung Partai Amanat Nasional (PAN) dan Nasdem ini tiba sekitar pukul 15.25 WIB di Kantor KPU Bengkulu Tengah dengan diantar ratusan pendukung. 

Kedatangan Evi Susanti - Rico Zaryan Saputra di Kantor KPU disambut Sekretaris KPU Bengkulu Tengah. Dilanjutkan pendaftaran secara resmi yang diterima Ketua KPU Bengkulu Tengah, Meiky Helmansyah, S.Pd bersama para komisioner.

BACA JUGA:Orasi Berapi-api Evi Susanti Bakar Semangat Pendukungnya, Perintahkan Ini kepada Kader Gerindra

BACA JUGA:Meniti Karier dari Office Boy Hingga Menjabat Direktur Utama TV, Ini Dia Sederet Prestasi Sukatno

Dihadapan awak media, Evi didampingi Rico mengatakan persyaratan yang dibutuhkan untuk mendaftar telah dipenuhi. 

‘’Kami juga berharap hari ini membawa berkah bersama Partai Nasdem dan Partai PAN. Kita berharap kompetisi ini tetap berjalan damai, baik dan bersahajah untuk Kabupaten Bengkulu Tengah yang lebih maju,’’ terangnya.  

Sementara itu, Ketua KPU Bengkulu Tengah, Meiky Helmansyah, S.Pd mengungkapkan pada 28 Agustus 2024 pihaknya telah menerima satu berkas Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah yakni Evi-Rico. 

BACA JUGA:Pahami! Ini Alur Pendaftaran CPNS 2024 Melalui Website SSCASN

BACA JUGA:6 Rekomendasi HP Gaming Rp3 Jutaan Terbaik Agustus 2024, Bisa Simpan Banyak Game

‘’Berkas pendaftar langsung diverifikasi, syarat-syarat pendaftar ini diterima. Setelah proses pendaftaran pasangan calon mengikuti tes kesehatan di rumah sakit M Yunus dan Rumah Sakit Jiwa (RSK). Besok bakal calon sudah bisa melakukan tes kesehatan,’’ demikian Meiky.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: