3 Sepeda Motor Sport 250 CC Ini Paling Populer, yang Mana Pilihan Anda?

3 Sepeda Motor Sport 250 CC Ini Paling Populer, yang Mana Pilihan Anda?

3 Sepeda Motor Sport 250 CC Ini Paling Populer --Foto: https://motorkumodifku.blogspot.com--

RAKYATBENTENG.COM - Meski pasar sportbike atau sepeda motor sport Indonesia tak semenarik pasar skutik, namun bukan berarti persaingan di kategori ini tidak sengit. 

Faktanya, persaingan di kelas 250 CC semakin ketat dari tahun ke tahun. Hal ini terlihat dari produsen sepeda motor yang terus mengupgrade teknologi dan fitur pada sepeda motor 250 CC miliknya. 

Ada tiga motor sport 250 CC terpopuler di Indonesia yaitu Honda CBR250, Yamaha R25 dan tentunya Kawasaki Ninja 250. Nah, berikut spesifikasi ketiganya.

BACA JUGA:Prakerja Gelombang 71 Sudah Buka Nih, Tertarik Daftar? Simak Caranya Berikut Ini

BACA JUGA:Daun Sirih Dikenal Punya Segudang Manfaat untuk Kesehatan, Perhatikan Takaran Penggunaannya!

1. Kawasaki Ninja 250

Pembahasan motor sport 250 cc tidak akan lengkap tanpa menyertakan Kawasaki Ninja 250. Pasalnya motor ini merupakan salah satu pionir motor 250 cc di Indonesia. Tak heran jika Ninja 250 merajai pasar motor sport 250 di Indonesia. 

Selain itu, Kawasaki Ninja 250 juga memiliki banyak varian mulai dari silinder tunggal, 2 silinder, hingga empat silinder. Maka tak berlebihan jika Ninja 250 merajai pasar motor sport 250cc di Indonesia. Untuk harga Kawasaki membanderol diharga Rp 68,4 jutaan.

BACA JUGA:Ini Dia Film Komedi Thailand yang Pasti Bikin Tertawa Ngakak Hingga Sakit Perut

BACA JUGA:Saat Pendaftaran CASN 2024 Dibuka, Tak Usah Ribet, Bisa Cek Formasi Disini

2. Yamaha R25

Perjalanan Yamaha R25 memang tidak sepanjang Ninja 250, namun nama besar Yamaha sepertinya cukup membantu penjualan motor ini. Selain itu, R25 dibekali mesin 250 CC, 2 silinder, DOHC, 8 katup, 6 percepatan, berpendingin cairan yang sangat bertenaga. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 26,5 kW / 12.000 rpm dengan torsi maksimal 23,6 Nm / 10.000 rpm.

Selain itu tampilannya juga sangat sporty. Sepeda motor ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur kekinian seperti layar LCD full digital, lampu LED depan dan belakang, serta suspensi depan inverted. Yamaha membanderol motor ini Rp 61,6 jutaan.

BACA JUGA:Beberapa Rekomendasi Perlombaan Unik Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ini Bisa Digelar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: