Wow, Buah dari Padang Pasir Ini Mengandung Khasiat Mengagumkan, Salah Satunya Cegah Penyakit Kronis

Wow, Buah dari Padang Pasir Ini Mengandung Khasiat Mengagumkan, Salah Satunya Cegah Penyakit Kronis

Ilustrasi kurma ajwa--

7. Menambah jumlah ASI

Buah kurma, termasuk kurma ajwa, sudah terkenal efeknya sebagai ASI booster. Manfaat ini bukan hanya mitos karena buah ini memang banyak mengandung nutrisi yang penting untuk mendukung produksi ASI, seperti karbohidrat, protein, vitamin dan mineral.

Selain itu, kurma juga dapat merangsang produksi hormon oksitosin dan prolaktin, yaitu hormon yang berperan dalam produksi ASI.

Tak hanya itu, kurma ajwa mengandung gula alami yang memberi tubuh lebih banyak energi, sehingga tubuh tidak mudah lemas selama menyusui. Kurma ajwa juga termasuk salah satu makanan yang baik dikonsumsi untuk mendukung proses pemulihan tubuh setelah melahirkan, lho!

8. Mencegah anemia

Asupan zat besi yang tercukupi setiap harinya bisa membuatmu terhindar dari anemia defisiensi besi. Karena kurma ajwa mengandung zat besi, kamu bisa nih mengonsumsinya setiap hari.

Namun, konsumsi kurma ajwa ini harus dibarengi dengan makanan sumber zat besi lainnya, seperti bayam, tahu,daging, dan hati sapi atau hati ayam, supaya kebutuhan zat besi harianmu terpenuhi.

9. Menurunkan kolesterol

Manfaat kurma ajwa dalam menurunkan kolesterol darah tak lepas dari peran senyawa phytosterol di dalamnya. Senyawa ini mampu mengurangi LDL (kolesterol jahat) sehingga kadar kolesterol dalam darah tetap terkontrol.

Bila kolesterol darah terkontrol, risiko terjadinya serangan jantung dan stroke akan makin kecil.(tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: