Mau Beli Obligasi Untuk Investasi? Yuk Kenali Apa dan Bagaimana Cara Kerjanya

Mau Beli Obligasi Untuk Investasi? Yuk Kenali Apa dan Bagaimana Cara Kerjanya

ilustrasi--

Mau Beli Obligasi Untuk Investasi? Yuk Kenali Apa dan Bagaimana Cara Kerjanya

RAKYATBENTENG.DISWAY.ID - Sebuah perusahaan ataupun pemerintah memiliki banyak akses untuk memperolah bantuan ataupun suntikan modal, bisa dari modal pribadi sang pendiri, pendanaan venture capital dan angel investor serta dapat juga menerbitkan surat berharga yang dapat diperjualbelikan di pasar modal.

Salah satu jenis surat berharga atau efek yang sering kita dengar dengan nama obligasi. 

Selain berguna bagi perusahaan atau pemerintah untuk memperoleh pendanaan modal, obligasi juga menjadi incaran para investor untuk menginvestasikan dana mereka. 

Mau tahu lebih jelas tentang obligasi dan bagaimana cara kerjanya, yuk simak artikelnya sampai selesai.

Obligasi merupakan surat berharga atau efek berbentuk surat pengakuan utang yang bisa diterbitkan oleh perusahaan ataupun pemerintah, untuk mendapatkan pendanaan dari investor.

BACA JUGA:JANGAN LEWATKAN! Promo I Love JCO 2 Lusin Donat Rp113.000 Hanya Berlaku 5 Hari Saja Gaes, Catat Tanggalnya

BACA JUGA:Dapatkan Samsung S24 dengan Menukar Livin'poin Mandiri Anda, Simak Caranya di Sini 

Oleh karena itu, obligasi juga sering disebut dengan surat utang.

Obligasi yang dikeluarkan secara resmi oleh perusahaan ataupun pemerintah dapat juga dijadikan agunan di bank dan bisa diperjualbelikan di pasar modal sekunder. Untuk itu, obligasi ini sering disebut juga dengan surat berharga.

Bagi emiten perusahaan, obligasi bisa menjadi sangat penting untuk mendapatkan alternatif sumber pendanaan di selain pinjaman dari bank. 

Meski demikian, tidak mudah bagi emiten perusahaan untuk bisa mengeluarkan obligasi, karena memerlukan persetujuan dari OJK dengan berbagai persyaratan. 

Sedangkan bagi emiten pemerintah, obligasi sering digunakan sebagai tambahan modal negara untuk menjalankan berbagai program pemerintah. 

Di sisi lain, obligasi yang dikeluarkan negara juga menjadi alat untuk pemerintah dalam mengimplementasikan kebijakan moneter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: