Mengatasi Stres, Simak Sederet Manfaat Luar Biasa Bagi Kesehatan Mandi Air Dingin

Mengatasi Stres, Simak Sederet Manfaat Luar Biasa Bagi Kesehatan Mandi Air Dingin

Ilustrasi mandi--

Paparan air dingin dapat merangsang pelepasan endorfin, hormon yang dapat memberikan perasaan senang dan meredakan stres. Mandi air dingin juga dapat membantu mengurangi kadar hormon stres, seperti kortisol.

5. Mengurangi Kelelahan dan Meningkatkan Energi

Mandi air dingin dapat membantu mengurangi kelelahan dan meningkatkan tingkat energi. Paparan air dingin dapat meningkatkan denyut jantung dan meningkatkan aliran oksigen ke seluruh tubuh.

6. Menurunkan Berat Badan

Jika kamu lagi menjalankan program diet, mandi air dingin bisa menjadi salah satu solusi yang tepat. Seperti yang diketahui, tubuh kita ini mengandung dua jenis lemak yaitu lemak putih dan lemak coklat.

Lemak putih adalah penumpukan lemak di pinggang, perut, dan leher yang terjadi ketika kita mengonsumsi lebih banyak kalori daripada tubuh kita perlukan untuk berfungsi, dan kita tidak membakar lemak putih untuk energi.

Sementara lemak coklat adalah lemak baik yang kita gunakan untuk menghasilkan panas demi menjaga tubuh kita hangat, dan dibakar ketika kita terkena dingin yang ekstrim. Jadi, mandi dingin dapat meningkatkan metabolisme lemak coklat.

7. Membantu Mengelola Depresi

Selain mampu mengatasi stress, mandi dengan air dingin juga dapat membantu mengelola depresi. Paparan berulang terhadap air dingin telah terbukti dapat mengurangi gejala depresi akibat dampak intens yang diterima reseptor dingin di kulit, yang mengirim jumlah yang banyak impuls listrik dari ujung saraf perifer ke otak. Hal ini menghasilkan efek antidepresif, dan meningkatkan suasana hati, membuat seseorang menjadi lebih bersemangat menjalani hari.(tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: