Gara-Gara Seekor Kucing Wanita Ini Masuk Neraka, Naudzubillah Min Dzalik
--
RAKYAT BENTENG.COM - Alkisah ada seorang perempuan yang masuk neraka karena perbuatannya menyiksa seekor kucing. Semasa hidupnya, ia mengurung seekor kucing, tetapi dia tidak memberinya makan dan minum hingga kucing itu mati karena kelaparan dan kehausan.
Dalam hadits yang diriwayatkan Imam Bukhari dan Ibnu Umar, Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, "Ada seorang perempuan yang masuk ke dalam neraka karena perkara seekor kucing. (Kucing) itu dia ikat (sampai mati). Dia tidak memberinya makan. Tidak pula membiarkannya lepas sehingga bisa mencari makan sendiri. (Sekalipun) memakan serangga-serangga di tanah."
Dalam hadits shahi Bukhari dari Asma binti Abu Baka, Radhiyallahu 'anha, Nabi Muhammad tercengang dan mengatakan, "Neraka mendekat kepadaku sampai aku berkata, 'Wahai Tuhan, apakah aku akan bersama mereka?'
Tiba-tiba, muncullah seorang perempuan yang dicakar kucing. Aku bertanya, 'Ada apa dengan perempuan ini?' Para malaikat pun menjawab, 'Perempuan itu mengurung kucing itu hingga mati kelaparan. Lalu, dia juga tidak memberinya makan ataupun membiarkannya makan.'"
BACA JUGA:WAJIB TAHU! Golongan Manusia yang Bakal Terbebas dari Azab Kubur, Siapa Sajakah
BACA JUGA:Mitos Daging Kambing Jadi Sumber Masalah Kesehatan, Ustadz Khalid Basalamah:
Dari kisah ini dapat diambil hikmah bahwa ancaman berlaku bagi siapapun yang dengan teganya telah berani menyiksa hewan. Padahal Rasulullah sendiri mengajarkan umat Muslim untuk senantiasa berakhlak baik meskipun terhadap binatang.
Rasulullah bersabda,
“Barangsiapa menyayangi meskipun terhadap hewan sembelihan, niscaya Allah akan merahmatinya pada Hari Kiamat.” (HR. Bukhari).
Dalam hadits lain, Rasulullah juga menganjurkan umatnya untuk senantiasa menyayangi binatang karena dapat mendatangkan pahala.
"Setiap air yang diberikan kepada hewan hidup (untuk minumnya) mendatangkan pahala." (HR Bukhari dan Muslim).
Dengan berbuat baik kepada hewan, kita dapat meraih pahala. Jika kita tidak ingin atau enggan memberi makan hewan tersebut, lebih baik kita melepaskannya dan membiarkannya bebas di bumi Allah yang luas. Hal ini supaya hewan tersebut mendapat makanan yang dapat membuatnya tetap hidup. Terlebih lagi Allah telah menjamin rezeki setiap makhluk-Nya. Wallahualam bissawab.(tim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: