Para Penggemar Manga One Piece Harus Bersabar, Chapter 1087 Hiatus Sebulan, Ini Sebabnya !

Para Penggemar Manga One Piece Harus Bersabar, Chapter 1087 Hiatus Sebulan, Ini Sebabnya !

dok_cover serial manga one piece chapter 1086--

RAKYATBENTENG.COM - Serial manga One Piece merupakan salah satu manga paling populer di dunia. Para penggemar atau fans One Piece harus bersabar menunggu chapter 1087 selama sebulan.

BACA JUGA:Beberapa Aspek yang Bisa Diterapkan Players dalam Bermain ML

BACA JUGA:Mengenal SeJarah Game Dota 2, Ingin Mencoba ?


Dikutip dari Anime News Network, Jumat, 9 Juni 2023, majalah Weekly Shonen Jump mengatakan bahwa manga One Piece akan libur atau jeda mulai 19 Juni hingga 18 Juli 2023.

Diumumkan Eiichiro Oda, sang pengarang dalam akun Instagram resmi One Piece saat chapter 1086 telah dirilis. Akan menjalani operasi akibat menderita astigmatisme.

"Saya pernah berpikir, 'wow, saya melihat banyak anak kembar di luar sana hari ini' dan ternyata yang saya miliki adalah Astigmatisme tingkat tinggi. Saya melihat hal-hal buram dan tumpang tindih satu sama lain. Masalah ini menghalangi pekerjaan saya," kata Oda dalam pesannya sebagaimana dikutip dari Sportskeeda.

Para fans banyak menyampaikan kekhawatirannya di media sosial dan mengapresiasi Oda yang tetap memberikan semangat untuk membuat manga terbaik walaupun penglihatannya buruk.

Selain itu, fans dari Jepang juga langsung memberikan hadiah sebagai bentuk support-nya untuk pengarang One Piece dan fans dari luar jepang selalu mendoakan kesembuhan Eiichiro Oda.

"Semoga lekas sembuh Oda Sensei, salam fans dari Indonesia, gabatte ^,^," tulis penggemar One Piece dari Indonesia.

"@OP_SPOILERS2023 I want this man to have all the rest he needs. Take a hiatus, get your surgery. We will be waiting, we go to laughtale together whenever we do!," tulis akun @the_echel***.

Perjuangan Eiichiro Oda sangat dihargai oleh fans setianya, dan perasaan sedih dan cemas pun yang dirasakan. Serial manga One Piece sudah memasuki puncak keseruan petualangan Monkey D Luffy bersama 9 Nakamanya menjadi Raja Bajak Laut. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: