Jalan Tertimbun Longsor, Desa Kota Niur Terisolir, Begini Kondisinya

Jalan Tertimbun Longsor, Desa Kota Niur Terisolir, Begini Kondisinya

dok__rbt.com--

RAKYAT BENTENG.COM - Tingginya intensitas hujan yang melanda wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) pada Minggu, 22 Januari 2023 turut menyebabkan longsor di Desa Pagar Gunung, Kecamatan Semidang Lagan. Tebing Napal Putih yang berada di tepi jalan utama ujung desa menuju Desa Kota Niur runtuh tergerus air. Material tanahnya menutupi badan jalan hingga menyisakan sedikit saja. 

BACA JUGA:Prihatin, Banjir Setinggi Atap Rumah Warga, Jembatan di Desa Ini Nyaris Ambruk

Kendaraan roda empat tidak memungkinkan untuk melewatinya. Hingga berita ini diturunkan, Senin 23 Januari 2023, informasi diperoleh terakhir sekitar pukul 11.45 WIB, belum ada dilakukan evakuasi longsor. 

"Longsor itu terjadinya semalam (Minggu, red), di ujung desa. Jalan jadi tertutup," ungkap Yulis Efendi, Kades Pagar Gunung.

Dilanjutkan Yulis bahwa bersamaan dengan runtuhnya tanah, sebanyak empat unit tiang listrik roboh. Akibatnya terjadi pemadaman listrik di wilayah tersebut dan desa tetangga. 

"Lokasinya itu di Dusun III, ada empat tiang listrik yang roboh, dua masih miring dan dua lainnya sudah roboh benar," jelas Yulis

Terpisah, Kades Kota Niur, Rangga Fernando mengatakan akibat longsor yang menimbun jalan warga tidak bisa keluar dari desa. Kemudian tumbangnya tiang listrik telah  mengakibatkan gangguan pasokan listrik ke desanya. 

BACA JUGA:Akses Jalan Nasional Lumpuh, Antre Kendaraan Kian Panjang

"Dari malam tadi (Minggu, red) listrik padam, sampai sekarang (Senin ,red). Untuk jalan yang tertimbun longsor dari perusahaan batu bara sudah dikomunikasikan dan mereka bergerak ke lokasi, mungkin sore baru bisa dibersihkan jalannya," pungkas Rangga(ae3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: