Memupuk Kebersamaan dan Memacu Semangat di Awal Tahun, Keluarga Besar Media RBt Lakukan Ini
--
RAKYAT BENTENG.COM - Sadar bahwa tantangan di industri media semakin berat, menghadapinya dibutuhkan sebuah tim yang solid, dengan daya juang dan semangat yang tinggi. Kiat yang coba dilakukan manajemen Media RAKYAT BENTENG Cetak dan Online adalah dengan mengajak segenap karyawan/ti beserta keluarga berlibur ke objek wisata Kampoeng Durian.
Raut wajah kegembiraan terpancar dari masing-masing karyawan yang berbeda divisi. Mulai admin, sirkulasi, iklan hingga wartawan tak ingin melewatkan momen yang sangat jarang dirasakan, layaknya satu keluarga.
Maklum sehari-harinya para karyawan disibukkan dengan pekerjaan masing-masing. Lebih lagi wartawan, yang tidak mengenal waktu dalam memburu informasi berita.
"Mumpung masih di awal tahun, kesibukan belum terlalu, kita sisihkan waktu untuk mengajak rekan-rekan berlibur sejenak. Harapan kita refreshing ini dapat memupuk kebersamaan dan kekompakkan seluruh karyawan/ti dalam kita menjalani tahun 2023 ini. Dengan itu pula kita berharap dapat membangkitkan produktivitas yang lebih tinggi lagi sehingga dapat mencapai target yang telah ditentukan. Terima kasih kepada owner Kampoeng Durian pak Mardian yang sudah memfasilitasi kami hari ini," papar GM RBt Koran, Muh Wiro Idrus, SE.
Wiro juga berterima kasih kepada seluruh mitra kerja RBt yang selama ini sudan bekerjasama, terkhusus kepada Pj Bupati, Dr. Heriyandi Roni, M.Si dan Sekda, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP yang begitu mensupport RBt untuk terus eksis. Besar harapan hubungan yang telah terjalin akan semakin erat di tahun ini dan tahun-tahun mendatang.(fry)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: