Manfaat daun kemangi antara lain meningkatkan imun, pengurangan stres oksidatif, peningkatan kesehatan jantung, dan pengendalian gula darah.
Selain itu, daun kemangi juga memiliki sifat anti-bakteri dan anti-inflamasi yang dapat membantu dalam mengatasi berbagai infeksi dan peradangan.
3. Mentimun
Bukan hanya disajikan sebagai lalapan, mentimun juga kerap diolah jadi bentuk minuman. Untuk diketahui, mentimun, ketimun, atau timun mengandung antara lain kalori, air, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, vitamin C serta vitamin K.
Dikutip dari American Diabetes Association, timun menjadi salah satu sayuran yang tidak mengandung tepung sehingga bermanfaat untuk mengurangi kadar gula dalam darah.
Hal ini karena kandungan serat serta air pada timun juga dapat membantu memuaskan nafsu makan sekaligus mengendalikan kadar gula sehingga baik untuk penderita diabetes.
Kandungan serat pada timun juga mempunyai manfaat serta khasiat lainnya seperti menjaga kesehatan jantung. Hal ini karena serat juga berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol.
Sementara itu, kandungan kalium pada timun juga bermanfaat untuk menurunkan kadar natrium sehingga mengurangi risiko penyakit jantung.
Ada pula manfaat dari vitamin K pada timun yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mencegah menumpuknya mineral di area arteri.(tim)