Satlantas Polres Bengkulu Tengah Laksanakan Razia, Temukan Banyak Kendaraan Mati Pajak

Satlantas Polres Bengkulu Tengah Laksanakan Razia, Temukan Banyak Kendaraan Mati Pajak

Razia patuh pajak.--

Satlantas Polres Bengkulu Tengah Laksanakan Razia, Temukan Banyak Kendaraan Mati Pajak

RAKYATBENTENG.DISWAY.ID - Untuk menegakkan disiplin berlalu lintas, Satlantas Polres Bengkulu Tengah (Benteng) bersama Unit Pelayanan Terpadu Daerah (UPTD) Samsat Bengkulu melaksanakan operasi patuh pajak pada Selasa, 1 Oktober 2024. Razia ini difokuskan pada kendaraan yang melanggar aturan, seperti penggunaan knalpot brong, kendaraan tanpa kaca spion, dan kurangnya kelengkapan surat-surat, termasuk pengemudi yang tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) atau tidak mengenakan helm.

Kapolres Bengkulu Tengah, AKBP Dedi Wahyudi, S.Sos., S.IK., M.H, melalui Kasat Lantas, Iptu Yunita, S.Kep, menyatakan bahwa razia ini mencakup semua jenis kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya disiplin dalam berkendara.

BACA JUGA:Info Loker BUMN Terbaru! Bank BTN Open Rekrutmen Regional Leader Development Program, Simak Kualifikasinya

"Pengendara dengan kendaraan mati pajak kami arahkan untuk membayar pajak di gerai yang telah disediakan. Kami juga memperhatikan kendaraan dinas; jika semua dokumen lengkap, kami tidak akan menahan kendaraan tersebut. Namun, jika ada kelengkapan yang kurang, kami akan mengambil tindakan sesuai ketentuan. Ini semua demi keselamatan bersama," tegas Yunita.

Ia juga mengingatkan semua pengendara untuk selalu memeriksa kelengkapan kendaraan sebelum berangkat. Yunita menambahkan bahwa banyak kecelakaan lalu lintas bermula dari pelanggaran, sehingga sangat penting untuk mematuhi peraturan yang ada.

BACA JUGA:Virgin Coconut Oil Mikili Mandungan yang Bermanfaat Bagi Kesehatan, Apa Saja?

"Kepada masyarakat Kabupaten Benteng, kami berharap agar semua mematuhi peraturan lalu lintas dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya tertib berlalu lintas demi keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya. Semua ini demi kebaikan dan keselamatan kita bersama," tutup Yunita. (imo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: