Pilih Mana, Itel S23 atau S24? Dua HP Murah Itel dengan RAM 8GB, Ini Perbandingan Spesifikasinya

Pilih Mana, Itel S23 atau S24? Dua HP Murah Itel dengan RAM 8GB, Ini Perbandingan Spesifikasinya

Ilustrasi--

Pilih Mana, Itel S23 atau S24? Dua HP Murah Itel dengan RAM 8GB, Ini Perbandingan Spesifikasinya

RAKYATBENTENG.COM - Dalam dunia smartphone yang terus berkembang dan penuh inovasi, mencari HP murah yang tepat bisa menjadi tantangan tersendiri.

Itel, sebagai salah satu pemain di pasar smartphone, telah meluncurkan dua produk terbaru mereka dengan harga terjangkau, yaitu Itel S23 dan Itel S24.

Kedua smartphone ini hadir dengan spesifikasi yang menarik dengan RAM besar 8GB.

Namun, ada sedikit perbedaan antara kedua HP ini. Apa sajakah?

BACA JUGA:Didukung Maju Pilkada, Pejabat Senior Bengkulu Tengah Ini Bakal Jadi Lawan Tangguh

BACA JUGA:Yamaha Perkenalkan All new Yamaha Nmax dengan Teknologi Terbaru, Dibanderol Seharga

Desain dan Dimensi

Pertama, mari kita lihat dari segi desain dan dimensi. Itel S23 memiliki dimensi 164 x 76 x 8 mm dengan berat 195 gram, memberikan rasa yang kokoh dan nyaman saat digenggam.

Sementara itu, Itel S24 sedikit lebih ramping dengan dimensi 163.5 x 75.5 x 8.3 mm dan berat 192 gram.

Meski perbedaan ini tampak kecil, namun bagi sebagian pengguna, kenyamanan genggaman bisa menjadi faktor penentu.

Layar

Layar kedua smartphone ini menggunakan teknologi IPS LCD dengan refresh rate 90Hz, yang memberikan pengalaman visual yang mulus.

BACA JUGA:Penasaran Siapa Saja Unfollow Akun Instagram Kamu? Bisa Dicek Tanpa Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

BACA JUGA:8 Tips Penting Ketika Ingin Membeli HP Second, Jangan Cuma Tergiur dengan Harga Mumer!

Kedua HP murah ini juga memiliki ukuran layar yang sama, yaitu 6.6 inci dengan resolusi 720 x 1612 piksel.

Namun, Itel S24 memiliki keunggulan tambahan dengan kecerahan puncak 480 nits, yang membuat layarnya lebih terang dan mudah dibaca di bawah sinar matahari.

Sistem Operasi

Itel S23 hadir dengan sistem operasi Android 12, sementara Itel S24 telah menggunakan Android 13.

Versi OS yang lebih baru pada Itel S24 memberikan beberapa keuntungan seperti peningkatan keamanan, fitur baru, dan optimalisasi performa yang lebih baik.

BACA JUGA:Begini Kronologis Meninggalnya Seorang Pria di Bengkulu Tengah Akibat Kecelakaan Lalu Lintas

BACA JUGA:Semakin Murah! Harga Infinix Hot 40i Dipangkas Hingga Rp400 Ribuan Pada Juni 2024, Performanya Tetap Handal

Performa

Dari segi performa, Itel S23 dilengkapi dengan chipset Unisoc T606 (12 nm) dan CPU octa-core dengan dua inti Cortex-A75 berkecepatan 1.6 GHz serta enam inti Cortex-A55 berkecepatan 1.6 GHz.

Di sisi lain, Itel S24 menggunakan chipset Mediatek Helio G91 Ultra dengan CPU octa-core yang memiliki dua inti Cortex-A75 berkecepatan 2.0 GHz dan enam inti Cortex-A55 berkecepatan 1.8 GHz.

Perbedaan ini memberikan keunggulan performa pada Itel S24, terutama dalam hal kecepatan dan efisiensi energi.

Grafis

Untuk grafis, Itel S23 menggunakan GPU Mali-G57 MP1, sementara Itel S24 dilengkapi dengan GPU Mali-G52 MC2.

GPU yang lebih baru pada Itel S24 menawarkan kinerja grafis yang lebih baik, yang akan terlihat saat bermain game atau menggunakan aplikasi dengan grafis tinggi.

BACA JUGA:Ingin Investasi Emas, Cobalah Lakukan Beberapa Tips Berikut Agar Lebih Menjanjikan

BACA JUGA:7 Tanda Mengindikasikan Bahwa HP Sedang Disadap, Jangan Abaikan dan Segera Atasi!

Memori

Meskipun masuk segmen HP murah, namun kedua HP ini sudah memiliki kapasitas memori yang besar dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB.

Kapasitas ini sangat memungkinkan untuk menunjang berbagai kebutuhan pengguna, mulai dari multitasking hingga menyimpan banyak file dan aplikasi tanpa khawatir kehabisan ruang.

Baterai

Baik Itel S23 maupun S24 sama-sama dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh, namun ada perbedaan pada kecepatan pengisian dayanya.

BACA JUGA:Penampilan Repvblik Bius Ratusan Masyarakat Bengkulu Tengah, KPU Launching Maskot MIDESWA

BACA JUGA:Jelang Pembukaan Seleksi PPPK, Ribuan Tenaga Non ASN di Bengkulu Tengah Dikumpulkan, Tujuannya Ini

Itel S23 mendukung fast charging 10W, sedangkan Itel S24 memiliki kemampuan fast charging yang lebih cepat, yaitu 18W.

Dengan begitu, Itel S24 bisa diisi daya lebih cepat, sehingga lebih praktis untuk pengguna dengan mobilitas tinggi.

Nah, itulah beberapa perbandingan antara kedua HP murah Itel S23 dan Itel S24. Secara keseluruhan, Itel S24 terlihat lebih mendominasi, meskipun ada sedikit perbedaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: