Racikan Kopi dari Berbagai Daerah yang Unik dan Khas, Nomor 3 Sering Dijumpai

Racikan Kopi dari Berbagai Daerah yang Unik dan Khas, Nomor 3 Sering Dijumpai

ilustrasi--

Racikan Kopi dari Berbagai Daerah yang Unik dan Khas, Nomor 3 Sering Dijumpai 

RAKYATBENTENG.COM - Minuman kopi menjadi salah satu minuman favorit masyarakat Indonesia. Para peracik kopi biasanya memiliki inovasi tersendiri dalam menyajikan minuman ini agar terlihat unik dan enak bagi pecinta kopi. 

Selain racikan, biji kopi yang dihasilkan pun berkualitas tinggi. Berikut berbagai rangkuman berikut ini adalah racikan kopi unik yang ada di Nusantara yang dikutip dari berbagai sumber : 

1. Kupi Khop berasal dari Aceh 

Kopi ini agak berbeda dalam penyajiannya daripada kopi lainnya. Di daerahnya, Kupi Khop disajikan dalam keadaan gelas terbalik. Ini yang menjadi ciri khas kopi asal Meulaboh, Aceh Barat. 

Dalam penyajiannya, gelas yang berisikan kopi ditutup dengan piring kecil dengan rapat dan dibalikan.

Cara menikmatinya, pecinta kopi hanya perlu meniup kopi yang ada di gelas menggunakan sedotan. Sedikit demi sedikit air kopi akan keluar dan bisa dinikmati secara perlahan.

BACA JUGA:Ditangkap Polisi, Epy Kusnandar 'Kang Mus' dan Yogi Gamblez Positif Narkoba, Ini Penampakannya

BACA JUGA:Info Loker BUMN: Bank BTN Buka Loker untuk 2 Posisi, Pendaftaran Paling Lambat 15 Mei 2024

2. Kopi Takar asal Mandailing Natal, Sumut 

Selanjutnya ada kopi Takar yang memiliki keunikan dalam penyajiannya menggunakan cangkir yang terbuat dari batok kelapa. 

Batang kayu manis yang ditambahkan kedalam kopi dapat memberikan aroma khas. Sebagai pengganti gula, Kopi takar biasanya menggunakan gula aren dan isiannya memiliki tekstur yang kental dan kaya rasa sehingga banyak penikmat kopi yang menyukai sajian yang satu ini. 

3. Kopi Talua asal Sumatera Barat

Dari ranah minang ada kopi Talua yang sudah sangat familiar di daerahnya. Talua sebagai diartikan telur merupakan kombinasi antara kopi dan telur yang dipadukan dalam satu penyajian. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: