BREAKING NEWS : Kecelakaan Beruntun di Jalan Lintas Bengkulu Tengah Libatkan 3 Mobil, Begini Kondisinya

BREAKING NEWS : Kecelakaan Beruntun di Jalan Lintas Bengkulu Tengah Libatkan 3 Mobil, Begini Kondisinya

--

BREAKING NEWS : Kecelakaan Beruntun di Jalan Lintas Bengkulu Tengah Libatkan 3 Mobil, Begini Kondisinya

 

KARANG TINGGI RBt - Kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) terjadi di Jalan Lintas Bengkulu - Kepahiang tepatnya di Desa Ujung Karang Kecamatan Karang Tinggi sekitar pukul 16.36 WIB Kamis 21 Desember 2023. 

 

Kecelakaan ini melibatkan tiga unit mobil sekaligus. Data yang berhasil dihimpun, kendaraan jenis sedan Suzuki Esteem berkendara dari arah Kota Bengkulu menuju ke arah Kepahiang. Setiba di lokasi kejadian dengan kondisi sedikit menikung, diduga terlalu ke kanan, dari arah berlawanan melaju mobil Kijang Innova. Lantaran jarak yang terlalu dekat, kecelakaan tak dapat terelakkan. Sementara mobil Toyota Avanza putih tepat di belakang Innova tak lagi bisa memberhentikan laju kendaraan.

 

 

Sehingga menabrak bagian belakang Innova. Hingga berita ini diturunkan, kendaraan masih berada di lokasi kejadian dalam keadaan ringsek. Pengendara ataupun penumpang di dalam mobil diketahui mengalami luka ringan.

 

BACA JUGA:Ini Penampakan BPKB Motor Dinas Kades yang Sempat Dijaminkan Utang, Gerakan Lima Kamis Desak Tarik!

 

Sekretaris Dinas Dukcapil Benteng, Adnan Kasidi, SE membenarkan adanya kejadian ini. Dirinya saat itu hendak pulang dari kantor. Namun seketika berhenti karena melihat macet yang cukup panjang. Setelah dilihat, terdapat kecelakaan beruntun yang terjadi.

 

"Benar. Ada kecelakaan beruntun. Mobil ringsek.  Informasi yang ada di lokasi, sopir maupun pengendara syok dan luka ringan. Sekarang masih ramai di lokasi," pungkas Adnan.(fry)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: