Rekrutmen CPNS Kembali Dibuka Tahun 2023, Formasi Ini Diutamakan, Simak Penjelasan Menpan RB

Rekrutmen CPNS Kembali Dibuka Tahun 2023, Formasi Ini Diutamakan, Simak Penjelasan Menpan RB

Ilustrasi PNS.--

RAKYATBENTENG.COM – Pemberitahuan penting bagi Anda yang berkeinginan menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Tahun 2023 ini, pemerintah kembali membuka seleksi Calon PNS termasuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). 

Menpan RB, Abdullah Azwar Anas menyampaikan khusus seleksi CPNS, pemerintah memprioritaskan untuk pemenuhan profesi seperti hakim, dosen, jaksa dan beberapa tenaga teknis tertentu.

Termasuk talenta digital serta jabatan pelaksana prioritas sesuai Peraturan Menteri PANRB No. 45/2022 tentang Jabatan Pelaksana Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah.

Sementara, khusus untuk PPPK difokuskan pemenuhan tenaga guru, tenaga kesehatan dan tenaga teknis lainnya.

‘’Instansi pemerintah diminta untuk mulai mendata dan mengusulkan kebutuhan ASN tahun 2023 yang prioritas untuk segera diisi di instansi masing-masing. Berdasarkan usulan kebutuhan dari kementerian, lembaga, dan pemda akan ditetapkan formasi dengan memperhatikan pendapat Menteri Keuangan dan pertimbangan teknis Kepala BKN,’’ ujar Anas.

BACA JUGA:Mobnas Kadis Rusak Berat Hingga Menelan Biaya Perbaikan Besar, Dewan: Digunakan Kemana, untuk Apa?

BACA JUGA:Wadidaw..! Beredar Video Setengah Bugil Diduga Mirip Oknum Dewan Asal

Anas menuturkan, perekrutan CPNS maupun PPPK tahun 2023 ini memiliki empat arah yang mendukung transformasi Sumber Daya Manusia (SDM).

Diantaranya pengadaan tahun 2023 ini difokuskan untuk pelayanan dasar seperti tenaga kesehatan dan tenaga guru, merekut secara selektif, membuka kesempatan kepada talenta digital dan data scientist serta mengurangi rekrutmen jabatan yang akan terdampak oleh transformasi digital. 

‘’Karena dunia digital berubah cepat, pemerintah juga harus cepat adaptasi agar tidak tergerus zaman,’’ jelas Menteri Anas, dikutip Senin (16/1).

BACA JUGA:BUMN Buka Peluang Magang Bagi Mahasiswa dan Fresh Graduate, Simak Jadwal Pendaftarannya

BACA JUGA:Cek Info Disini, PT Telkom Indonesia (Persero) Buka Lowongan Kerja Tahun 2023

Terakhir, Anas menjelaskan jika rekrutmen tahun 2023 ini juga mempertimbangkan beberapa variabel.

Diantaranya indikator jumlah PNS yang pensiun dan pemenuhan SDM guna mendukung program strategis nasional, termasuk letak geografis dan kemampuan anggaran.

‘’Pemerintah juga telah menyiapkan kajian terkait penataan dan pemenuhan formasi ASN Papua dan Papua Barat serta DOB Papua,’’ demikian Anas.(**)

Artikel ini dilansir dari link, https://bengkuluekspress.disway.id/read/141653/lowongan-cpns-tahun-2023-prioritaskan-hakim-jaksa-dan-dosen/15

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: