Penyusunan RIK 2023-2027 Masuk Tahap Finalisasi

Penyusunan RIK 2023-2027 Masuk Tahap Finalisasi

RAKYATBENTENG.COM – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menggelar Focus Group Discussion (FGD) finalisasi untuk penyusunan dokumen Rencana Induk Kelitbangan (RIK) tahun 2023-2027.

 

Hadir langsung, Pj Bupati Benteng, Dr. Heriyandi Roni, M.Si serta tim penyusun dokumen RIK Benteng.

Begitu juga sejumlah pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

 

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Benteng, Eka Nurmeini, SE, M.Pd menjelaskan adanya dokumen RIK ini diharapkan dapat memberikan arah kebijakan dan acuan kelitbangan selama lima tahun kedepan.

 

Sehingga dapat meningkatkan kinerja pemerintahan serta memberi arah perencanaan OPD berbasis hasil riset dan memberikan rekomendasi yang tepat dengan kondisi terkini yang dihadapi pemerintah.

 

BACA JUGA:Ini Modus Pencuri TBS yang Dibekuk Polisi

BACA JUGA:Gara-Gara Ini Kades Ucapkan Alhamdulillah

 

‘’Dengan adanya FGD finalisasi, dokumen RIK ini juga diharapkan  dapat memberikan acuan dalam menentukan arah kebijakan pembangunan daerah yang lebih baik lagi kedepan,’’ ungkap Eka.

 

Sementara, Kepala Bappeda Benteng, Nirzawan, SH, M.Si menuturkan, dokumen RIK ini akan memberikan gambaran secara menyeluruh mengenai tahapan yang jelas dan sistematis dalam pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengembangan untuk setiap tema prioritas pembangunan. Acuannya seluruh dokumen perencanaan baik pusat ataupun daerah.

 

‘’Dokumen RIK ini nanti sebagai dokumen kebijakan yang menjadi rujukan atau rekomendasi bagin stakeholder dalam penyusunan perencanaan pembangunan dan perumusan kebijakan yang mampu memberikan kontribusi positif dalam pembangunan kabupaten,’’ pungkas Nirzawan.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: