Mobil Laka Tunggal di Seluma, 1 ASN Benteng Dikabarkan MD

Mobil Laka Tunggal di Seluma, 1 ASN Benteng Dikabarkan MD

ilustrasi. foto: dok--

RAKYAT BENTENG.COM - 1 unit mobil Toyota Avanza yang ditumpangi 4 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop dan UKM) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menurut informasi mengalami kecelakaan (Laka) tunggal di ruas jalan Kabupaten Seluma pada Sabtu 27 Agustus 2022 Subuh. 

Mobil ditumpangi empat orang ASN yang baru saja pulang Dinas Luar (DL). 

Belum didapat informasi detail kronologis kecelakaan dari pihak kepolisian, namun dikabarkan satu orang ASN atas nama Tengku Hari Rudini meninggal dunia (MD), tiga lainnya mendapat perawatan di rumah sakit. 

BACA JUGA:Terduga Pelaku Pencurian Isi Kotak Amal Masjid Terekam CCTV, Ini Penampakannya

BACA JUGA:Tersangka Dugaan Korupsi RDTR Kembalikan Kerugian Negara Rp.272 Juta

"Infonya kecelakaan tunggal, nabrak pohon. Kami belum jelas juga baru dapat kabar pagi ini. Pulang DL dari Jakarta," ungkap salah seorang ASN Benteng. 

Kabar teranyar didapat bahwa jenazah atas nama Tengku sudah dibawa ke rumah duka di Rawa Makmur Permai, Kelurahan Rawa Makmur, Kota Bengkulu. 

"Pagi ini dibawa ke rumah duka di jl Kalimantan Gg Hidayah No. 53 Rawa Makmur Permai Rawamakmur Bengkulu. Semoga almarhum husnul khotimah dan keluarga yg di tinggalkan di beri ketabahan," bunyi pesan singkat yang masuk ke redaksi RBt.com.

BACA JUGA:Laka Libatkan Scoopy vs Revo, 1 Pengendara MD

Sementara itu, Sekretaris Disdagperinkop dan UKM, Hj. Sri Yurdaniah, SE, M.Si membenarkan adanya kejadian tersebut. 

Informasi sementara, jika mobil yang dikendarai sepulang dari DL tersebut menabrak batang pohon sawit.

"Saya belum tahu pasti untuk penyebab kecelakaan. Tapi informasinya menabrak batang sawit. Ada empat ASN yang berangkat DL. Satu orang meninggal dunia dan saat ini diperjalanan ke rumah duka. Dua ASN sudah pulang ke rumah dan satu ASN lain, Rendra dirawat di rumah sakit," pungkas Sri.(fry/red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: