Dibentuk Pemerintah Belanda untuk Melawan Jepang, Ini Sejarah Panjang Hansip dan Seragam Hijaunya

Sabtu 30-09-2023,19:49 WIB
Editor : Leonardo Ferdian

Pada tanggal yang sama juga, organisasi hansip yang pada awalnya dibina oleh Departemen Pertahanan Keamanan diserahkan kepada Departemen Dalam Negeri. Seiring perkembangan ketatanegaraan Indonesia serta pertumbuhan angkatan bersenjata, maka pada tanggal 19 September 1982 lahir Undang-undang nomor 20 tahun 1982 tentang ketentuan pokok Pertahanan Negara.

Ketika Hansip masuk dalam pembinaan Kemendagri dan dengan adanya UU nomor 20 tahun 1982 menjadikan posisi dan tugas pokok Hansip untuk melaksanakan fungsi perlindungan serta pengamanan masyarakat seperti penanggulangan akibat bencana perang dan bencana alam. Hansip ini tidak pernah menjalani latihan dasar militer.

Pada tahun 2002, Hansip kemudian berubah nama menjadi Linmas. Kendati diubah dari hansip menjadi satlinmas tetap tidak mengubah fungsi dan tugas pokoknya membantu dalam urusan penanggulangan bencana, membantu keamanan, ketentraman, ketertiban masyarakat.

Sejak tahun 2004 Pembinaan terhadap Linmas dilaksanakan oleh Pemda di bawah Satuan Polisi Pamong Praja. Ini sesuai dengan isi dari UU 32 Tahun 2004 yang menyatakan urusan wajib yang menjadi kewenangan Pemda Provinsi, Kabupaten/Kota, meliputi penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat termasuk di dalamnya perlindungan masyarakat.(tim)

Kategori :