Kapan Sebaiknya Operasi Bibir Sumbing Dilakukan? Ini Penjelasan Ahli

Kapan Sebaiknya Operasi Bibir Sumbing Dilakukan? Ini Penjelasan Ahli

--

3. Pentingnya Terapi Wicara

Setelah operasi, sebagian anak mungkin memerlukan terapi wicara untuk membantu mereka berbicara dengan lebih jelas. 

Smile Train tidak hanya menyediakan layanan operasi, tetapi juga mendukung terapi wicara dan perawatan lanjutan untuk perkembangan anak yang optimal. 

BACA JUGA:Sering Dikonsumsi, 4 Makanan Ini Ternyata Tidak Cocok untuk Menu Sarapan Saat Sahur!

4. Perawatan Pascaoperasi yang Diperlukan

Untuk memastikan pemulihan yang lancar, penting bagi orang tua untuk mengikuti instruksi dokter dan rumah sakit mitra Smile Train. 

Hal ini termasuk menghindari makanan keras atau tajam yang dapat melukai area bekas operasi dan rutin memantau perkembangan anak setelah tindakan medis.

5. Dukungan Emosional dan Komunitas

Selain layanan medis, Smile Train juga menawarkan dukungan emosional bagi anak dan keluarga melalui komunitas yang peduli. 

Melalui kampanye #IndonesiaTersenyum, Smile Train mengajak masyarakat untuk menyebarkan informasi agar lebih banyak anak dapat memperoleh pengobatan yang mereka butuhkan tepat waktu.

BACA JUGA:Kedutan di Wajah Bisa Menjadi Tanda Gangguan Saraf, Simak Penjelasannya!

"Hari Raya Lebaran adalah momen berbagi kebahagiaan. Mari bersama-sama mendukung lebih banyak anak dengan bibir sumbing agar mereka bisa tersenyum dengan percaya diri dan memiliki masa depan yang lebih cerah," ujar Deasy.

Jika Anda mengetahui ada anak yang membutuhkan bantuan, segera hubungi Smile Train Indonesia atau rumah sakit mitra terdekat. Bersama kita bisa membawa lebih banyak senyuman dan masa depan yang lebih baik bagi anak-anak di Indonesia! (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: