Berkendara Malam Hari, Pastikan Kondisi Tubuh Dalam Keadaan Baik, Perhatikan Beberapa Hal Lainnya
ilustrasi--
Berkendara Malam Hari, Pastikan Kondisi Tubuh Dalam Keadaan Baik, Perhatikan Beberapa Hal Lainnya
RAKYATBENTENG.COM – Mengemudi kendaraan pada malam hari tentu memiliki resiko keamanan yang lebih rendah dibandingkan berkendara pada siang hari. Minimnya pencahayaan menjadi kendala utama para pengemudi yang membatasi jarak pandang saat diperjalanan.
Hal ini mengakibatkan resiko kecelakaan cenderung lebih tinggi daripada saat berkendara mobil atau sepeda motor saat siang hari.
Tentu dengan kondisi demikian, para pengemudi harus membutuhkan kewaspadaan yang ekstra agar selamat hingga sampai tujuan.
Walaupun mengetahui resiko tersebut, pengemudi seringkali melakukan perjalanan pada malam hari guna menghindari kemacetan.
BACA JUGA:KABAR TERBARU! Ini Dia Jadwal Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024, Siap-Siap
BACA JUGA:4 HP dan Tablet Terbaru Rilis pada Awal Mei 2024, Simak Daftar Lengkapnya
Berikut tips berkendara pada malam hari :
1. Tetap fokus dalam menjaga jarak kendaraan
Minimnya pencahayaan pada malam hari mengakibatkan jarak pandang pengemudi akan berkurang. Demi menjaga keselamatan agar tetap menjaga fokus dan jarak aman dengan pengendara yang lain sehingga dapat menghindari hal yang tidak diinginkan seperti tabrakan dan lainnya.
2. Kondisi tubuh harus tetap prima
Bagi yang ingin melakukan perjalanan jauh sebaiknya jangan terlalu memaksakan diri saat berkendara. Pastikan kondisi fisik terjaga dengan baik dan prima dengan memberikan waktu untuk beristirahat di saat mulai kelelahan atau ngantuk.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: