Wow! WhatsApp Hadirkan Fitur Panggilan Grup Terbaru Cakup 31 Pengguna

Wow! WhatsApp Hadirkan Fitur Panggilan Grup Terbaru Cakup 31 Pengguna

Fitur terbaru WhatsApp panggilan grup--

Wow! WhatsApp Hadirkan Fitur Panggilan Grup Terbaru Cakup 31 Pengguna

RAKYATBENTENG.COM – Aplikasi pesan instan, WhatsApp kembali memanjakan penggunanya yang tersebar miliaran orang di seluruh dunia. Berdasarkan laporan dari WABetaInfo, WhatsApp kembali memperbaruhi fitur baru berupa panggilan grup yang bisa mencakup hingga 31 pengguna.

Sebelumnya, panggilan grup WhatsApp ini hanya mencakup maksimal 15 kontak. Dengan peningkatan ini, pengalaman pengguna dalam melakukan panggilan grup menjadi lebih mudah dan lancar, terutama dalam situasi di mana komunikasi dengan sejumlah orang sekaligus diperlukan.

BACA JUGA:Fitur Shopee COD Cek Dulu Bikin Belanja Online Gak Perlu Was-Was, Simak Cara Penggunaannya

Anda dapat menggunakan fitur terbaru panggilan grup dengan kapasitas lebih besar ini dengan memperbaruhi aplikasi WhatsApp ke versi 23.12.72 yang tersedia untuk pengguna perangkat iOS. Meskipun catatan perubahan resmi tidak memberikan jadwal distribusi yang pasti, diharapkan bahwa beberapa pengguna akan menerima fitur ini dalam beberapa minggu ke depan.
 
Perlu diingat bahwa fitur panggilan grup awalnya muncul di WhatsApp untuk Android beta. Oleh karena itu, kemungkinan besar fitur ini akan segera diluncurkan untuk pengguna Android dalam beberapa hari ke depan.

BACA JUGA:Asiik, Shopee Luncurkan Fitur Terbaru COD Cek Dulu: Buka Paketnya, Boleh Cek Dulu Baru Bayar
 
Lebih dari itu, keluarga Meta, yang mencakup WhatsApp, Messenger, dan Instagram, juga memperkenalkan Asisten Kecerdasan Buatan (AI) baru. Asisten AI ini memberikan informasi real-time kepada pengguna dan memungkinkan mereka untuk menghasilkan gambar dari permintaan teks dalam hitungan detik. Seiring dengan upaya terus-menerus ini, WhatsApp tetap menjadi salah satu aplikasi pesan terdepan yang terus berinovasi demi meningkatkan pengalaman pengguna.

BACA JUGA:iPhone 15 Pro dan Pro Max Resmi Dirilis, Cek Harga dan Fitur Canggihnya

WhatsApp terus berkomitmen untuk meningkatkan layanannya dengan menyediakan fitur-fitur baru yang memudahkan pengguna dalam berkomunikasi. Selama beberapa bulan terakhir, WhatsApp juga meluncurkan kemampuan untuk mengelola dua akun yang masuk secara bersamaan dalam aplikasi resmi mereka. Selain itu, perusahaan telah mengumumkan rencana untuk mendukung passkey sebagai alternatif metode otentikasi pada perangkat Android.

(tim)

Artikel ini dilansir dari link, https://radarkepahiang.disway.id/read/664159/buruan-cek-sekarang-ada-fitur-baru-panggilan-grup-whatsapp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: