Jangan Keseringan Nahan Kencing, Kenali 5 Bahayanya

Jangan Keseringan Nahan Kencing, Kenali 5 Bahayanya

Ilustrasi__Freepik--

RAKYAT BENTENG.COM - Buang air kecil adalah cara tubuh untuk memberi tahu bahwa tubuh sudah memiliki kelebihan cairan. Oleh karena itu, terlalu sering menahan kencing bahkan sampai berjam-jam atau sudah menjadi kebiasaan bisa berakibat buruk pada kesehatan tubuh, terutama ginjal.

Normalnya seseorang perlu berkemih (kencing) setiap 3 - 4 jam saat terjaga siang hari dan sekali di malam hari ketika tidur. Sebaiknya kita menahan buang air kecil selama waktu yang dibutuhkan untuk mencapai toilet.

Berikut ini beberapa gangguan kesehatan yang mungkin terjadi jika kamu memiliki kebiasaan menahan kencing:

1.) Infeksi Saluran Kemih

Infeksi Saluran Kemih (ISK) bisa terjadi karena terdapat kotoran, racun, dan limbah pada sistem kemih sehingga memunculkan infeksi. Kalau kamu sering menahan buang air kecil, bakteri yang terkandung dalam urine akan menyebabkan infeksi pada bagian kandung kemih.

Jika ini terjadi, kamu akan merasakan gejala seperti nyeri di perut bagian bawah, rasa sakit ketika sedang pipis, volume urine yang dikeluarkan jadi lebih sedikit, sampai ada darah yang keluar ketika sedang kencing. 

2.) Inkontinensia Urine

Tidak hanya berisiko mengalami ISK, terlalu sering menahan kencing juga bisa mengakibatkan melemahnya otot kandung kemih. Mengapa demikian? Ketika kamu berusaha menahan kencing, otot yang berada di kandung kemih akan menjadi lebih kencang.

Jika terlalu sering dilakukan, kekuatan otot semakin lama akan semakin berkurang. Akhirnya, otot menjadi kendur dan tidak lagi elastis. Kandung kemih yang melemah ini akan meningkatkan risiko terjadinya inkontinensia urine atau kebocoran urine.

3.) Batu Ginjal

Tahukah kamu bahwa orang-orang yang sering menahan buang air kecil berisiko terserang batu ginjal?

Batu ginjal merupakan batu berukuran kecil yang terbentuk dalam ginjal karena kalsium dan natrium yang berlebih. Nah, jika endapan mineral ini tidak dikeluarkan segera setelah kamu merasa ingin buang air kecil, maka akan berisiko membentuk batu ginjal.

Biasanya, batu ginjal dengan ukuran kecil bisa ikut keluar melalui saluran kemih tanpa mengakibatkan rasa sakit. Namun, ketika kamu terlalu sering menunda berkemih, kandungan mineral dan garam yang ada pada urine justru dapat mengembangkan batu pada ginjal dengan ukuran yang lebih besar.

Jika ini terjadi, batu tersebut akan menyumbat saluran kemih dan membuat aliran urine dari ginjal menjadi terhalangi. Akibatnya, kamu akan merasa nyeri saat buang air kecil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: