Pisah Sambut Diwarnai Haru, Ferry: Ingin Rasanya Saya Menangis

KARANG TINGGI RBt - Mantan Bupati Bengkulu Tengah (Benteng), Dr. H Ferry Ramli, SH, MH didampingi istrinya, Hj. Elvita Meidianti, S.Sos, MM dalam sambutannya di acara pisah sambut dengan Penjabat (Pj) Bupati, Dr. Heriyandi Roni, M.Si di Balai Rafflesia, komplek perkantoran Desa Renah Semanek mengaku menahan tangis kesedihan karena harus berpisah dengan masyarakat Benteng setelah 10 tahun lamanya menjabat bupati. "Saya rasanya ingin menangis, saya betul-betul terharu sekali. Karena kebersamaan selama ini. Terima kasih dan mohon maaf kalau saya selama ini ada kesalahan. Nanti walau saya tidak lagi memimpin, silaturahmi jangan putus. Silahkan main ke rumah saya. Saya pun demikian, kalau saya rindu, saya akan berkunjung ke rumah kalian," kata Ferry. Senada, mantan Wakil Bupati Benteng, Septi Peryadi, STP, MAP didamping istri menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh ASN, tokoh masyarakat, tokoh adat, anggota dewan dan lainnya. Jika dinilai selama ini terdapat kesalahan dalam memimpin. "Kami minta maaf kepada masyarakat dan seluruh yang hadir jika ada dalam memimpin terdapat kesalahan. Terima kasih juga atas dukungannya selama ini," pungkas Septi.(fry)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: