Kecelakaan Lalu Lintas di Desa Pasar Pedati, Pelajar SMA 3 Bengkulu Tengah Meninggal Dunia

Ilustrasi kecelakaan lalu lintas.--
Laka Lantas di Desa Pasar Pedati, Pelajar SMA 3 Bengkulu Tengah Meninggal Dunia
RAKYATBENTENG.DISWAY.ID – Kecelakaan maut terjadi di jalan lintas barat tepatnya di Dusun Sungai Hitam Desa Pasar Pedati Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah pada Minggu 23 Maret 2025 malam. Korbannya, Ummyah Ula Nazihah yang merupakan salah seorang Pelajar asal SMAN 3 Kabupaten Bengkulu Tengah.
Data berhasil dihimpun, korban mengendarai sepeda motor jenis Honda Scoopy warna hitam, dengan nomor polisi BD 3440 YJ. Sedangkan lawannya yakni kendaraan jenis pick up dengan nomor polisi BD 9040 AQ yang dikendarai oleh Hasan Nusi (40) warga Desa Pasar Pedati Kecamatan Pondok Kelapa.
BACA JUGA:Ada Warga Miskin di Bengkulu Tengah Belum Mendapat Perhatian, Dewan Beri Alasan
Keduanya berkendara dari arah yang sama, arah Kota Bengkulu hendak menuju ke Desa Pasar Pedati. Setiba di lokasi kejadian, pengendara mobil pick up tiba-tiba berhenti lantaran kendaraannya mogok, ketika membuka pintu mobil, korban yang berada di belakangnya tidak dapat menghindar dan menabrak pintu mobil yang terbuka. Sehingga langsung terpental ke tengah jalan dan tak sadarkan diri.
Kapolres Bengkulu Tengah, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, MH, M.Ik melalui Kapolsek Pondok Kelapa, Iptu. Agus Apri Winata membenarkan telah terjadi kecelakaan di wilayahnya yang menyebabkan adanya korban jiwa. Walau korban sempat dilarikan ke RS Bhayangkara Kota Bengkulu, namun nyawa korban tidak tertolong lagi.
BACA JUGA:Siap Mudik Lebaran 2025? Nikmati Diskon dan Gratis Tarif Tol Mulai Hari Ini!
"Benar ada kecelakaan lalu lintas tepatnya di Dusun Sungai Hitam, Desa Pasar Pedati Kecamatan Pondok Kelapa yang menyebabkan salah seorang pengendara meninggal dunia," ujar Kapolsek Pondok Kelapa.(iza)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: