Dominasi Kendaraan Listrik, Wuling Air ev Jadi Favorit di IIMS 2025

Dominasi Kendaraan Listrik, Wuling Air ev Jadi Favorit di IIMS 2025

--

RAKYATBENTENG.COM -  Wuling Motors (Wuling) mencatat pencapaian positif dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. 

Selama pameran otomotif tahunan tersebut, Wuling berhasil mengamankan 1.653 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK), mencatatkan peningkatan signifikan dibanding tahun sebelumnya.

Selain angka penjualan yang meningkat, Wuling juga menerima tiga penghargaan bergengsi atas inovasi yang dihadirkan dalam lini produk terbarunya, termasuk kendaraan konsep. 

BACA JUGA:Chery TIGGO Cross Sabet Bintang 5 ANCAP dan Raup Lebih dari 500 SPK di IIMS 2025

Dilansir dari disway.id, Kharismawan Awangga, Sales Operation Director Wuling Motors, mengapresiasi antusiasme masyarakat terhadap produk-produk Wuling. 

Penjualan Wuling di IIMS 2025 juga mengalami kenaikan 33 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya. 

“Ini merupakan bukti bila beragam produk Wuling cocok untuk menjawab aneka kebutuhan masyarakat dan selaras dengan semangat Dibangun di Indonesia untuk Anda," tambahnya.

BACA JUGA:Mitsubishi Xforce Ultimate DS Hadir dengan Teknologi Diamond Sense dan Fitur Keselamatan Terintegrasi

Kendaraan Listrik Mendominasi

Pada perhelatan yang berlangsung dari 13 hingga 23 Februari 2025 ini, Wuling membukukan penjualan terbesar dari kendaraan listriknya yang dikenal sebagai ABC Stories.

Dari total 1.653 SPK, seri Air ev berkontribusi sebesar 33 persen, disusul BinguoEV (27 persen) dan Cloud EV (20 persen). Di segmen SUV, Wuling Alvez turut menyumbang 10 persen dari total penjualan.

Tingginya pemesanan ini menunjukkan bahwa masyarakat semakin percaya terhadap inovasi kendaraan listrik Wuling. Hal ini juga tercermin dari jumlah peserta test drive yang mencapai 1.391 orang.

BACA JUGA:Hyundai Ioniq 9 Segera Hadir di Indonesia, Jangkau 619 km dengan Fitur Canggih

Dari lima model yang disediakan, Wuling Air ev menjadi yang paling banyak diuji coba dengan 464 kali test drive, diikuti Cloud EV (404 kali) dan BinguoEV (329 kali).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: