Hero Balmond Mobile Legends : Prajurit yang Terlahir dari Suku Orc

Hero Balmond Mobile Legends : Prajurit yang Terlahir dari Suku Orc

dok_moonton--

RAKYATBENTENG.COM - Bicara masalah game MOBA yang populer saat ini yaitu Mobile Legends memang takkan ada habisnya. Dengan hadirnya beragam Hero dan pilihan permainan yang bisa dimainkan oleh para pemainnya. Ditambah pihak pencipta game ini yang selalu menghadirkan inovasi baru di setiap Updatenya.

Hero Mobile Legends sangat beragam yang terdiri dari beberapa role. Pihak Moonton selalu menciptakan hero-hero baru di dalam permainannya. Namun dari sekian banyak hero tersebut, ada beberapa hero yang sering dimainkan karena terbilang sangat bagus pada setiap update-annya.

Nah, pada kali ini kita akan membahas hero yang sudah lama dirilis namun masih sering dipakai saat ini. Hero yang dimaksud yaitu Balmond yang bertipe Fighter. Hero yang satu ini masih sangat tinggi peminatnya, bahkan sering digunakan para pro player diajang turnamen seperti MPL. Seberapa baguskah hero ini, yuk simak penjelasan berikut ini.

Kemampuan Balmond

Pasif – Bloodthirst : Balmond memulihkan HP setelah mengeleminasi lawan.

Skill 1 – Soul Lock : Balmond bergerak ke arah target, memberikan Damage ke lawan di jalurnya. Menyebabkan sedikit Knockback dan Slow ke Hero lawan yang terkena.

Skill 2 – Cyclone Sweep : Balmond mengayunkan kapaknya, memberikan Damage ke lawan di sekitarnya secara terus menerus. Lawan yang terkena beberapa kali akan menerima Damage yang meningkat.

Skill 3 – Lethal Counter : Setelah jeda singkat, Balmond menghantamkan kapaknya ke arah target, memberikan Damage ke lawan di area berdasarkan HP mereka yang hilang, serta menyebabkan Slow ke mereka.

Battle Spell dan Emblem yang Disarankan

-          Battle Spell : Retribution, Flicker, Execute

-          Emblem : Custom Fighter Emblem dengan atribut Agility, Seasoned Hunter, Killing Spree.

Rekomendasi Equipment

-          Ice Hunter’s Tough Boots

-          Cursed Helmet

-          War Axe

-          Dominance Ice

-          Athena’s Shield

-          Immortality

Tips dan Trik

-          Jangan ragu untuk menggunakan skill terutama skill 2 (Cyclone Sweep) untuk membersihkan minion besar atau clear wave cepat.

-          Selalu berkomunikasi dengan tim mengenai kapan harus melakukan inisiasi atau mundur dari pertarungan.

-          Selalu perhatikan minimap untuk memantau posisi musuh dan objektif seperti Turtle atau Lord.

Ingatlah bahwa cara bermain seorang hero dapat berbeda tergantung pada situasi dan strategi tim. Selalu fleksibel dalam memilih item dan taktik yang sesuai dengan keadaan permainan. Semoga artikel ini dapat membantu dalam menguasai hero Balmond di Mobile Legends! (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: