2 Komisioner KPU Bengkulu Tengah Lolos Seleksi Administrasi Bawaslu, Ini Daftar Lengkapnya

2 Komisioner KPU Bengkulu Tengah Lolos Seleksi Administrasi Bawaslu, Ini Daftar Lengkapnya

tangkapan layar pengumuman timsel--

RAKYAT BENTENG.COM - Sementara dua rekannya kembali duduk sebagai komisioner KPU Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) terpilih bersama tiga komisioner wajah baru, dua komisioner KPU lainnya masing-masing Brotoseno dan Mulyadi dinyatakan lolos seleksi administrasi calon komisioner Bawaslu Kabupaten Benteng. 

Total yang dinyatakan lolos penelitian berkas administrasi oleh Tim Seleksi (Timsel) Wilayah I sebanyak 24 orang. Dari Incumbent Bawaslu Kabupaten Benteng sendiri hanya ada satu orang, yakni Mikrianto. 

"Dari verifikasi yang sudah kami lakukan terhadap syarat administrasi, sebagaimana ketentuan dalam pedoman pelaksanaan pembentukan Bawaslu masa jabatan 2023-2028, timsel telah menyatakan 24 peserta dinyatakan memenuhi syarat," jelas Ketua Timsel Wilayah I yang meliputi, Kabupaten Bengkulu Selatan, Bengkulu Tengah, Kaur, Seluma dan Kota Bengkulu, Drs. Heri Supriyanto, M.Si.

BACA JUGA:Komisioner KPU Bengkulu Tengah Terpilih Diisi 3 Wajah Baru

Heri menambahkan, untuk tahapan berikutnya peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi akan mengikuti tes tertulis dengan metode Computer Assisted Test (CAT) pada hari Senin, 26 Juni hingga 28 Juni 2023. 

Diantara ketentuan yang mesti diperhatikan para peserta yakni, wajib hadir 60 menit sebelum tes dimulai. Bagi peserta yang datang telat tidak diperbolehkan masuk ruangan tes dan dinyatakan mengundurkan diri. Untuk kartu tanda peserta tes diambil pada saat registrasi dengan menunjukkan KTP atau KK asli. 

"Rencananya akan dilaksanakan di UPT BKN Bengkulu, di Jalan WR. Supratman Kelurahan Pematang Gubernur Kecamatan Muara Bangkahulu, Kota Bengkulu. Untuk materi soalnya itu dari pusat semua," tutup Heri.(imo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: