Pemkab Bengkulu Tengah Jalin Kerjasama dengan Bank Ini

Pemkab Bengkulu Tengah Jalin Kerjasama dengan Bank Ini

--

RAKYATBENTENG.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah kemarin menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Bank Bengkulu. 

 

Ini sebagai bentuk kesepakatan dalam pengembanganan layanan keuangan pemerintah daerah secara digitalisasi. 

 

Tidak hanya itu, Bank Bengkulu juga menyalurkan ratusan paket sembako untuk korban bencana banjir dan bantuan penanganan stunting. 

 

Adapun rincian paket sembako yang disalurkan diantaranya 100 dus mie instan, 200 kg beras, 100 kg minyak goreng, 100 kg gula pasir, 50 karpet telur dan 100 kaleng sarden. 

 

BACA JUGA:Atasi Hewan Ternak Berkeliaran, Pj Bupati Heri Roni Perintahkan

 

BACA JUGA:Pegawai Penerima Bansos Terancam Sanksi Ini, Panik Gak?

 

Kegiatan dihadiri langsung Direktur Utama Bank Bengkulu, Dr. Ir Ahmad Irfan, Direktur Operasional, Mulkan, SE, Pindiv Pemasaran, Hartono, Pindiv Corsec, Robby Wijaya dan Pincab Karang Tinggi, Herman Syafrie. 

 

Kemudian dari Pemkab Benteng dihadiri langsung Pj Bupati Benteng, Dr. Heriyandi Roni, M.Si dan jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

 

Kepada RBt, Herman Syafrie mengatakan adanya MoU ini diharapkan kedepannya adanya pemanfaatan digitalisasi yang lebih meningkat di lingkungan Pemkab Benteng. 

 

Salah satunya adanya program kartu kredit pemerintah.

 

‘’Sekarang kita MoU dulu. Nanti pemda akan lanjutkan dengan buatkan perbup dan SOP-nya. Kemudian diteruskan dengan perjanjian kerjasama antara cabang Karang Tinggi dengan Badan Keuangan Daerah. Baru pelaksanaannya,’’ kata Herman.

 

BACA JUGA:Kabar Baik, 115 CPNS Segera Terima SK

 

BACA JUGA:Nantikan Bergulirnya Susenas-Sureti

 

Sementara itu, adanya penyaluran paket sembako ini sebagai bentuk tanggungjawab sosial dan kepedulian Bank Bengkulu kepada daerah. 

 

Baik bencana yang menimpa warga maupun mendukung program penanganan stunting.

 

‘’Harapannya kehadiran dari Bank Bengkulu bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana. Disisi lain, kami mendukung program pemerintah dalam menangani stunting,’’ demikian Herman.(**)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: