Siap-siap, Maret Ini Turnamen Bulu Tangkis Bergulir

Siap-siap, Maret Ini Turnamen Bulu Tangkis Bergulir

KARANG TINGGI, RBt - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) akan menggelar turnamen bulu tangkis pada 8 Maret hingga 11 Maret ini. Ketua PBSI Benteng, Edwar Novrin, S.Sos menjelaskan open turnamen bulu tangkis perdana dilaksanakan ini khusus untuk ASN di Benteng. Tujuannya sebagai ajang mempererat tali silaturahmi. ‘’Rapat perdana panitia pelaksana sudah digelar. Turnamen bulu tangkis ini akan dilaksanakan bulan depan khusus bagi ASN,’’ jelas Edwar. Edwar mengatakan turnamen nantinya akan dilaksanakan di Balai Rafflesia komplek perkantoran Desa Renah Semanek Kecamatan Karang Tinggi. Satu OPD nantinya bisa mengirimkan maksimal dua pasangan tim. Permainan dengan kategori pasangan ganda. ‘’Jika kegiatan ini berhasil, maka kedepan akan dilaksanakan turnamen untuk masyarakat umum. Kegiatan PBSI ini diharapkan bisa menumbuhkan semangat berolahraga khususnya bulu tangkis,’’ ujarnya. Sementara itu, Ketua Harian PBSI Benteng, Saidina Akasa, SE, MM mengaku terkait dengan teknis pendaftaran, kedepan pihak panitia akan segera mengirimkan undangan kepada OPD bersangkutan. ‘’Tak hanya ASN instansi pemerintah saj yang akan diundang, tapi akan kami undang juga instansi vertikal, TNI/POLRI, kejaksaan juga akan kita libatkan. Kami harapkan semua OPD bisa mengirimkan perwakilan untuk memeriahkan acara ini,’’ pungkas Saidina.(ae2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: