Sempat Hilang Dicuri, Motor Warga Desa Pondok Kelapa Akhirnya Ditemukan
--
RAKYATBENTENG.DISWAY.ID - Sepeda motor Honda Beat Street milik warga Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah yang sebelumnya dilaporkan hilang akibat aksi dugaan pencurian di kawasan Desa Pondok Kelapa akhirnya berhasil dijemput di daerah Linggau oleh jajaran Mapolsek Pondok Kelapa.
Motor dengan nomor polisi BD 6476 YI itu diketahui milik Aldi Leo Saputra warga Desa Pondok Kelapa Kecamatan Pondok Kelapa saat kejadian sedang terparkir di tempat kerja. Sementara terduga pelaku yang sempat terekam jelas kamera CCTV warga sudah diamankan dua hari sebelum penjemputan motor.
BACA JUGA:Begal Bersenjata Golok Beraksi di Bengkulu Tengah, Motor Pedagang Nasi Goreng Raib
“Ya benar, sepeda motor korban aksi tindak pencurian telah dijemput di daerah Lubuk Linggau. Setelah identitas kendaraan dipastikan, sepeda motor langsung diamankan di Polsek Pondok Kelapa untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut sebagai bagian dari proses penyelidikan,” pungkas Kapolres Bengkulu Tengah AKBP Totok Handoyo, S.I.K., melalui Kapolsek Pondok Kelapa, Iptu Agus Apriwinata, M.Si., M.H.
Pihak keluarga korban turut mengapresiasi kinerja jajaran personel kepolisian. Penangkapan ini menjadi komitmen Polsek pondok kelapa dalam memberantas aksi kejahatan di wilayah hukumnya.
BACA JUGA:Soal Nasib Karyawan PT. BRI, DPRD Bengkulu Tengah Gelar Audiensi Hadirkan SPSI
Diketahui, pristiwa tindak pidana curanmor tersebut terjadi pada hari Senin (15/1) lalu di rusa jalan lintas Desa Pondok Kelapa tepatnya di depan toko elektronik sebelahan SPX ekspress. Aksi yang dilakukan oleh para pelaku juga terekam kamera CCTV warga. (iza)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
