Peringatan Hari Bumi Sedunia 2025: Yuk Intip Sejarah dan Temanya

Rabu 16-04-2025,09:02 WIB
Reporter : Mezi Adriansa
Editor : Mezi Adriansa

RAKYATBENTENG.COM - Setiap tanggal 22 April, dunia merayakan Hari Bumi sebagai momen spesial yang mengingatkan kita semua akan pentingnya menjaga dan merawat rumah satu-satunya yang kita miliki: planet Bumi.

Tahun ini, peringatan Hari Bumi jatuh pada Selasa, 22 April 2025, dan kembali menggaungkan semangat perlindungan lingkungan dari ancaman deforestasi, polusi, hingga krisis iklim.

Tak hanya sekadar seremoni, Hari Bumi menjadi ajang solidaritas jutaan orang dari berbagai penjuru dunia yang bersatu dalam misi menyelamatkan planet ini.

Tapi, tahukah kamu bagaimana sejarah Hari Bumi bermula? Yuk, kita kilas balik sebentar ke masa lalu!

BACA JUGA:Catat! Ini 21 Jenis Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

Awal Mula Lahirnya Hari Bumi: Dari Aksi Mahasiswa Hingga Gerakan Global

Ide untuk memperingati Hari Bumi berawal dari keresahan yang muncul di Amerika Serikat pada dekade 1960-an. Warga mulai menyadari dampak buruk dari aktivitas manusia terhadap lingkungan—mulai dari polusi udara, pencemaran air, hingga rusaknya ekosistem.

Pada tahun 1969, seorang senator dari Wisconsin, Gaylord Nelson, menggagas sebuah gerakan besar yang terinspirasi dari demonstrasi anti-perang Vietnam. Ia membayangkan adanya aksi pro-lingkungan yang melibatkan seluruh elemen masyarakat untuk menekan pemerintah agar lebih serius memperhatikan isu lingkungan.

Gagasan ini mulai menyebar saat Nelson mengumumkannya di konferensi lingkungan di Seattle pada musim gugur 1969. Tak lama kemudian, Denis Hayes, seorang aktivis muda dan mantan ketua mahasiswa Universitas Stanford, ditunjuk sebagai koordinator nasional untuk kampanye ini.

BACA JUGA:Komdigi Terbitkan Perkomdigi No. 7 Tahun 2025, Dorong Penggunaan e-SIM Demi Ruang Digital yang Aman

Hayes dan timnya memilih tanggal 22 April—hari biasa yang jatuh di antara liburan musim semi dan ujian akhir semester—untuk memastikan partisipasi maksimal dari para mahasiswa. Gerakan ini pun berkembang pesat, merangkul berbagai organisasi, komunitas, dan kelompok agama di seluruh negeri.

Hingga akhirnya, pada 22 April 1970, peringatan Hari Bumi pertama kali digelar secara besar-besaran. Sekitar 20 juta warga AS, atau sekitar 10 persen dari total penduduk kala itu, turun ke jalan melakukan aksi damai, membersihkan taman kota, dan berdiskusi tentang lingkungan. Kampanye ini sukses besar dan menjadi tonggak awal kesadaran global tentang pentingnya kelestarian Bumi.

Tema Hari Bumi 2025: “Our Power, Our Planet”

Tahun ini, Hari Bumi mengusung tema yang menggugah semangat: “Our Power, Our Planet” atau dalam Bahasa Indonesia berarti “Energi Kita, Planet Kita.”

BACA JUGA:Catat! Jadwal Pencairan Dana Bansos PKH Tahap 2 April 2025 Sudah Dimulai, Ini Cara Cek Penerimanya

Kategori :