• Rear Cross Traffic Alert (RCTA), yang memberikan peringatan jika ada kendaraan lain melintas di belakang saat mundur.
• Auto Headlight, yang secara otomatis menyalakan lampu depan saat kondisi pencahayaan berkurang.
BACA JUGA:Chery TIGGO Cross Sabet Bintang 5 ANCAP dan Raup Lebih dari 500 SPK di IIMS 2025
• Auto Rain Sensor, yang mengaktifkan wiper secara otomatis saat turun hujan.
• Rear Camera, yang membantu pengemudi melihat kondisi di belakang mobil dengan lebih jelas.
Selain itu, Mitsubishi Xforce tetap mempertahankan empat mode berkendara serta teknologi Active Yaw Control (AYC), yang berfungsi menjaga stabilitas kendaraan saat menikung di jalanan basah.
AYC membaca pergerakan setiap roda untuk mengurangi risiko understeer dan oversteer, memastikan kendaraan tetap melaju dengan aman dan stabil.
Dengan berbagai keunggulan ini, Mitsubishi Xforce tidak hanya menghadirkan kenyamanan dan teknologi canggih, tetapi juga memastikan keamanan maksimal bagi penggunanya di setiap perjalanan. (**)