RAKYATBENTENG.COM – Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) akhirnya menerbitkan Surat Edaran (SE) tentang HUT Kemerdekaan RI tahun 2023. Adapun diterbitkan SE ini menindaklanjuti SE Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) nompr 400.10.1.1/3758/SJ tanggal 24 Juli 2023 dalam hal penyampaian tema, logo dan partisipasi menyemarakkan peringatan HUT ke-78. Adapun isi dari SE tersebut sebagai berikut:
1. Tema Peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023 adalah “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju” 2. Penggunaan logo HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023 dan pedoman penggunaannya dapat diunduh pada situs resmi Kementerian Sekretaris Negara (www.setneg.go.id); 3. Mengimbau seluruh instansi pemerintah dan swasta, kampus, sekolah negeri dan swasta, serta seluruh komponen masyarakat Indonesia untuk mengibarkan Bendera Merah Putih di lingkungan masing-masing mulai tanggal 1 Agustus s/d 31 Agustus 2023; 4. Mengimbau seluruh instansi pemerintah dan swasta untuk memasang dekorasi, umbul [1]umbul, poster, spanduk, baliho atau hiasan lainnya secara serentak sejak tanggal 1 Agustus s/d 31 Agustus 2023; 5. Mengimplementasikan secara maksimal logo dan desain turunan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023 ke dalam berbagai bentuk media, antara lain desain atau tampilan situs atau media sosial, tayangan pada media televisi dan daring, dekorasi bangunan, dekorasi kendaraan/alat transportasi umum dan dinas, produk atau souvenir, media publikasi cetak, elektronik, dan lain-lain, sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing; 6. Menyelenggarakan program dan kegiatan, baik secara daring maupun luring untuk menyemarakkan Bulan Kemerdekaan; 7. Pada tanggal 17 Agustus 2023 pukul 10:17 WIB s/d 10:20 WIB, selama 3 menit, menghentikan semua kegiatan, berdiri tegap saat Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan secara serentak di berbagai lokasi dan daerah, untuk menghormati peringatan Detik-Detik Proklamasi. Pengecualian menghentikan aktivitas sejenak berlaku bagi setiap orang dengan aktivitas yang berpotensi membahayakan diri dan orang lain apabila dihentikan; 8. Mengimbau kantor-kantor instansi pemerintah dan swasta agar memperdengarkan sirine atau suara penanda lainnya sebelum Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan; Demikian disampaikan dan atas perhatiannya diucapkan terimakasih. Demikian disampaikan dan atas perhatiannya diucapkan terimakasihSurat Edaran Tentang Kemerdekaan RI dari Pemkab Bengkulu Tengah Terbit, Cek Isinya di Sini
Rabu 02-08-2023,19:28 WIB
Reporter : rakyatbenteng
Editor : Leonardo Ferdian
Kategori :
Terkait
Selasa 15-04-2025,11:31 WIB
Spesial untuk Calon Pengantin, Pemkab Bengkulu Tengah Kini Sediakan Peminjaman Toyota Innova Zenix Gratis
Senin 14-04-2025,18:05 WIB
Oknum Kadis di Bengkulu Tengah Ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Pembebasan Lahan di Pemkab Seluma
Selasa 08-04-2025,13:04 WIB
Terkesan Main-Main Saat Dengar Pengarahan, Bupati Rachmat Tegur Dua Oknum ASN Saat Apel Gabungan
Senin 17-03-2025,12:24 WIB
Efisiensi ala Pemkab Bengkulu Tengah: Rumdin Direhab, Pasang Wall Moulding, Lantai Beralas Karpet Turki
Rabu 12-03-2025,16:32 WIB
Telah Ditetapkan, Ini Besaran Zakat Fitrah Kabupaten Bengkulu Tengah
Terpopuler
Sabtu 19-04-2025,15:04 WIB
Jangan Anggap Sepele! Ini Cara Menghilangkan Jamur di Dinding Rumah Secara Alami
Sabtu 19-04-2025,14:02 WIB
Bola Mata Tampak Kuning? Ini 5 Langkah Alami untuk Memutihkannya
Minggu 20-04-2025,12:03 WIB
Jangan Asal Bangun! Ini Tips Jitu Sebelum Memulai Usaha Kos-kosan
Minggu 20-04-2025,10:01 WIB
Update Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, dan BP Terbaru, Berlaku untuk Seluruh SPBU di Indonesia
Sabtu 19-04-2025,16:20 WIB
Jangan Bunuh Kecoa dengan Diinjak, Ini 3 Dampak Berbahayanya
Terkini
Minggu 20-04-2025,13:06 WIB
Ini Tiga Waktu Terbaik Minum Air Kelapa agar Khasiatnya Optimal
Minggu 20-04-2025,12:03 WIB
Jangan Asal Bangun! Ini Tips Jitu Sebelum Memulai Usaha Kos-kosan
Minggu 20-04-2025,11:07 WIB
Bebas Blokir dan Aman! Ini 11 Link Nonton Legal Buat Temani Long Weekend Makin Seru
Minggu 20-04-2025,10:01 WIB
Update Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, dan BP Terbaru, Berlaku untuk Seluruh SPBU di Indonesia
Minggu 20-04-2025,09:05 WIB