Ini Hasil Jepretan Foto Selfie Presiden Jokowi Bareng Pelajar di Bengkulu Tengah

Kamis 20-07-2023,12:32 WIB
Reporter : Azwin, Endah & Tri
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYAT BENTENG.COM - Menjadi keinginan semua orang untuk bisa berfoto bersama Presiden. Salah satu yang beruntung adalah Siti Khodijah, pelajar SMKN 2 Bengkulu Tengah (Benteng). Keberuntungan Siti bukan hanya bisa foto selfie bareng sang Presiden, namun handphone yang digunakan Presiden untuk berselfie adalah milik Siti. 

Kepada rakyatbenteng.disway.id, Siti menuturkan dirinya tak bermimpi bisa berswafoto bersama Presiden Jokowi. Lebih-lebih ponsel merk Oppo miliknya dipegang langsung oleh tangan Presiden.

BACA JUGA:Kemeja Putih yang Dikenakan Presiden Ternyata Produksi SMKN

"Senang sekali om, bangga, campur aduk om perasaan kami. Merk Oppo om. Langsung kami posting di WA, Instagram sama Facebook," kata Siti. 

Untuk diketahui, sesuai jadwal semula, pagi ini Kamis, 20 Juli 2023 Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo (Jokowi) memulai rangkaian kunjungannya di Provinsi Bengkulu. Tujuan pertama yang akan didatangi, menilik dari rundown adalah SMKN 2. Sekolah yang terletak di Desa Srikaton, Kecamatan Pondok Kelapa ini sudah ramai sejak sekitar pukul 05.31 WIB. 

BACA JUGA:Resmikan Tol Bengkulu, Presiden Jokowi Mengelap Sendiri Prasasti yang Basah

Ratusan pelajar gabungan SMA dan SMK sudah bersiap berjejer di sepanjang jalan masuk menuju sekolah sembari memegang bendera merah putih yang akan dilambaikan ketika iringan-iringan rombongan Presiden tiba. 

Kepada awak media usai meninjau ruangan bengkel praktik jurusan otomotif TSM dan TKR, Presiden sedikit prihatin. Dirinya lalu menjanjikan akan mengirim kendaraan praktik baru ke SMKN 2. Termasuklah kendaraan listrik.(tim)

Kategori :