Ditengahi Polsek, Oknum Pelajar Dua Sekolah Berdamai

Sabtu 29-01-2022,13:02 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

PAGAR JATI RBt – Belasan pelajar dari dua sekolah di Kecamatan Pagar Jati dan Merigi Sakti yang pada Jumat (28/1/2022) lalu terlibat aksi tawuran di depan Mesjid Baittul Razzak, Desa Keroya Kecamatan Pagar Jati akhirnya berdamai. Para pelajar yang berasal dari SMAN 4 Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) dengan MA An-Nur sebelumnya sempat diamankan pihak kepolisian. Mereka kemudian diminta menghubungi orang tua masing-masing. Data berhasil dihimpun, kejadian terjadi sekitar pukul 11.35 WIB. Kejadian ini berawal dari adanya ribut mulut antara Robi  pelajar SMAN 4 Benteng yang merupakan warga Desa Pagar Besi dengan Mustadi, pelajar MA AN-Nur yang juga warga Desa Temiang yang berujung perkelahian. Tak sampai disitu saja, kedua pelajar malah memanggil temannya masing-masing dan terjadilah aksi tawuran. Warga yang melihat perkelahian tersebut akhirnya melapor ke Polsek Pagar Jati. Tak lama, anggota polsek tiba dan langsung melerai perkelahian. Kapolres Benteng, AKBP. Ary Baroto, S.Ik, MH melalui Kapolsek Pagar Jati, Ipda. Hardi Yanto Daenk, S.TrK membenarkan adanya kejadian tersebut. ‘’Awalnya ribut mulut antar dua pelajar sekolah berbeda. Keduanya malah mengajak teman-teman yang lain. Disanalah terjadi perkelahian. Anggota dan warga melerai dan membawa ke Polsek Pagar Jati untuk mediasi. Memang tidak ada yang membawa senjata tajam, tapi banyak yang luka lebam dan luka lecet,’’ ujar Hardi. Hardi menuturkan, dari hasil mediasi didapati kedua belah pihak berdamai dan tidak akan mengulangi hal yang sama. Kemudian adanya luka-luka tersebut ditanggung oleh keluarga masing-masing. Terakhir, sepakat surat perdamaian ini ditandatangani dan tidak akan saling menuntut secara hukum. ‘’Saat ini kedua belah pihak yang terlibat perkelahian telah dipulangkan ke orang-tuanya masing-masing. Situasi dalam keadaan aman terkendali,’’ demikian Hardi.(fry)

Tags :
Kategori :

Terkait