Sektor Perdagangan Masih Andalan

Minggu 15-08-2021,13:38 WIB
Oleh: admin

Oleh : Ardiansyah, SE ASN BPS Kab. Seluma

PERDAGANGAN merupakan salah satu lapangan usaha yang sangat mumpuni untuk meningkatkan pendapatan terlebih hal tersebut merupakan usaha milik sendiri, hal ini akan lebih menjanjikan jika pemiliknya pandai berkreatifitas dan pandai membaca peluang pasar, tapi tentunya hal ini bukanlah suatu hal yang mudah untuk bisa memulainya, mulai dari masalah modal, pangsa pasar yang akan dihadapi, produk yang akan dijual terkadang membuat seseorang berpikir kembali untuk memulainya, dibutuhkan suatu nyali yang kuat dan kesungguhan yang kuat pula untuk bisa melangkah ke dunia usaha ini. Sering mendengar ‘ingin kaya, berdaganglah’ karena didalam ajaran agama disebutkan sembilan dari sepuluh pintu rezeki adalah melalui berdagang. Pada minggu pertama Agustus 2021 tepatnya tanggal 5 Agustus 2021 BPS Provinsi Bengkulu merilis angka pertumbuhan ekonomi Provinsi Bengkulu triwulan II-2021 terhadap triwulan II-2020 (y-on-y), dalam rilisnya disebutkan pada triwulan II tahun 2021, ekonomi Provinsi Bengkulu mengalami pertumbuhan sebesar 6,29 persen dibandingkan triwulan II di tahun sebelumnya (y-on-y), dan ternyata salah satu sumber pertumbuhan ekonomi terbesar dari sisi lapangan usaha adalah sektor perdagangan yaitu sebesar 1,35 persen; diikuti transportasi dan pergudangan sebesar 1,19 persen; dan pertanian, kehutanan, dan perikanan sebesar 1,06 persen. Sektor perdagangan cukup menjadi pengungkit laju pertumbuhan ekonomi di Provinsi Bengkulu hal juga dapat dilihat pada triwulan II-2021, ekonomi Provinsi Bengkulu mengalami pertumbuhan sebesar 4,70 persen bila dibandingkan triwulan I-2021 (q-to-q), tiga lapangan usaha dengan pertumbuhan tertinggi terjadi pada administrasi pemerintahan sebesar 13,78 persen; diikuti perdagangan besar dan eceran sebesar 9,29 persen; dan jasa lainnya sebesar 8,51 persen, dan lagi-lagi sektor perdagangan yang merupakan bagian dari lapangan usaha terbukti membantu untuk bangkit dari keterpurukan ekonomi. Berdagang merupakan suatu aktifitas yang bertujuan menjajakan barang dagangannya ataupun jasa baik kepada indivu ataupun kepada halayak umum, dari aktifitas ini akan terjadi transaksi jual beli antara pihak penjual dan pembeli yang telah disepakati bersama. Pada masa sekarang orang yang berdagang tidak mesti harus pergi kepasar untuk menjajakan barang dagangannya, dengan memanfaatkan kemajuan teknologi yang semakin berkembang pesat, seseorang dapat menjajakan barang dagangannya hanya dari dalam rumah, dengan memanfaatkan platform digital yang ada seperti facebook, whatsapp, Instagram dan platform digital lainnya kemudahan demi kemudahan dapat dirasakan oleh penggunanya, terlebih sekarang peran teknologi tidak dapat terlepas dari kehidupan manusia, pemanfaatan platform digital untuk kegiatan marketing dirasakan sangat ampuh pada masa sekarang ini, setelah terjadi kesepakatan terhadap transaksi yang dilakukan, pihak penjual tinggal memanfatakan layanan jasa pengiriman barang untuk mengirim produk yang dijajakan tadi. Berdagang secara konvensionalpun masih tetap berjalan dengan eksis di era kemajuan teknologi sekarang ini, karena tidak semua pedagang dan pembeli bisa mengakses dan memanfaatkan fasilitas platform digital, faktor lainnya juga berdagang secara konvensial dari sisi pembeli memiliki kepuasan tersendiri dalam melihat barang secara langsung yang akan dibelinya, pembeli bebas memilih dan dapat merasakan langsung kulitas barang yang akan dibelinya tadi. Kembali tentang pemanfaatan kemajuan teknologi sebagai penunjang dalam usaha untuk berdagang, selain platform digital yang digunakan sebagai kegiatan marketing, pemanfaatan Starup yang semakin berkembang dikemajuan teknologi saat ini seperti Shopee, Bukalapak, Tokopedia, dan masih banyak starup-starup juga dimanfaatkan oleh para pedagang untuk menjual barang-barang dagangannya, dari fenomena yang terus berkembang wajarla jika sektor perdagangan dapat dijadikan salah satu motor penggerak roda perekonomian bagi masyarakat. Menjadi seorang pedagang memang bukanlah suatu yang mudah seperti yang dikemukan diawal tadi, diperlukan bukan hanya modal, tetapi mental yang kuat juga harus dimiliki seseorang untuk menggeluti profesi ini. Perkembangan zaman yang semakin pesat harus kita sikapi dengan cermat, begitu banyak peluang usaha yang terus bermunculan, tidak ada kata terlambat bagi kita untuk mengambil kesempatan itu, yang terpenting dalam menjalankan usaha adalah memiliki kemauan yang kuat, tidak malu untuk memulai usaha meskipun masih berskala kecil-kecilan. Sebagai seorang pedagang harus mempunyai pola pikir untuk meraih kesuksesan, mempunyai strategi dagang yang matang, selalu membuka mata untuk mendapatkan informasi yang setiap hari datang dan pergi begitu cepatnya, terlambat kita mendapatkan informasi maka kesempatan itu akan hilang, yakinlah suatu usaha yang ditekuni dengan sungguh-sungguh disertai berdoa kepada Sang Khalik, maka kesuksesan itu akan datang dan bisa diperoleh.(**)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler