Mau Kuliah Gratis Lewat Jalur Mandiri? Ini Cara Daftar KIP Kuliah 2025, Bebas UKT dan Dapat Uang Saku!

--
RAKYATBENTENG.COM - Kabar gembira buat kamu yang bercita-cita kuliah di perguruan tinggi negeri (PTN) jalur mandiri! Kini, kamu tetap bisa menikmati program KIP Kuliah 2025 yang memberikan kuliah gratis, bebas biaya UKT, bahkan mendapatkan bantuan biaya hidup. Jadi, jangan ragu, kesempatan emas ini masih terbuka lebar!
Buat kamu yang bertanya-tanya apakah KIP Kuliah bisa dipakai untuk jalur mandiri, jawabannya: Bisa banget!
Pendaftaran akun KIP Kuliah masih dibuka hingga 31 Oktober 2025, jadi pastikan kamu tidak melewatkannya.
Program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah ini hadir untuk membantu calon mahasiswa yang memiliki potensi akademik tapi terkendala masalah ekonomi.
BACA JUGA:Pengen Punya Mobil SUV Mewah? Intip Simulasi Cicilan Mitsubishi XForce 2025, DP Mulai Rp20 Jutaan!
Dengan program ini, kamu bisa kuliah tanpa pusing memikirkan biaya UKT, dan bahkan dapat tambahan biaya hidup setiap bulannya!
Yuk, Simak Cara Daftar KIP Kuliah 2025 untuk Jalur Mandiri:
- Buka laman resmi https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/
- Isi data diri lengkap seperti NIK, NISN, NPSN, serta email aktif.
- Lakukan validasi data oleh sistem KIP Kuliah. Kalau berhasil, kamu akan dapat Nomor Pendaftaran dan Kode Akses yang dikirim ke email kamu.
- Login kembali menggunakan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses, lalu pilih jalur seleksi: SNBP, SNBT, atau Mandiri.
- Lengkapi pendaftaran sesuai jalur yang dipilih.
BACA JUGA:Bansos BLT BBM, BPNT, dan PKH Diprediksi Cair Mei 2025, Buruan Cek Sekarang!
Jika diterima di kampus tujuan, pihak kampus akan melakukan verifikasi kelayakan untuk pengajuan final ke Puslapdik sebagai penerima resmi KIP Kuliah.
Apa Itu KIP Kuliah?
KIP Kuliah adalah bantuan pendidikan dari pemerintah yang ditujukan bagi lulusan SMA/sederajat yang memiliki semangat tinggi untuk kuliah namun terkendala biaya.
Berbeda dari beasiswa biasa, KIP Kuliah fokus pada mereka yang butuh bantuan finansial, tapi tetap memiliki potensi akademik yang baik.
BACA JUGA:Kalender Bulan Mei 2025: Tanggal Merah, Libur Nasional, Cuti Bersama, Hingga Long Weekend
Catat Tanggalnya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: