Resmi Dibuka! Ini Link dan Cara Penukaran Uang Baru Lebaran 2025 Secara Online

--
RAKYATBENTENG.COM - Bank Indonesia (BI) kembali menyediakan layanan penukaran uang baru untuk kebutuhan Lebaran 2025. Tahun ini, proses pemesanan dilakukan secara daring melalui situs resmi PINTAR BI.
Menjelang Hari Raya Idul Fitri, permintaan masyarakat terhadap uang pecahan baru cenderung meningkat.
Untuk memastikan penukaran berlangsung secara resmi dan aman, BI menghadirkan layanan khusus yang memudahkan masyarakat dalam memperoleh uang baru tanpa harus mengantre lama di bank.
BACA JUGA:Mengenal Hipotermia, Penyebab Kematian 2 Pendaki dalam Rombongan Fiersa Besari
Program dan Mekanisme Penukaran
Sebagai bagian dari program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI), BI mengatur sistem penukaran uang dengan lebih tertib melalui pemesanan daring di situs pintar.bi.go.id.
Dilansir dari disway.id, Deputi Gubernur BI, Doni Joewono, menjelaskan bahwa metode ini diterapkan untuk menghindari kepadatan di lokasi penukaran.
Dikatakannya, pihaknya tidak lagi menerima penukaran tanpa mendaftar online. Semua pemohon diwajibkan mendaftar melalui aplikasi PINTAR BI agar prosesnya lebih rapi dan jelas.
BACA JUGA:Jadwal Jam Kerja PNS Selama Ramadan 2025 Resmi Berlaku Mulai Hari Ini!
Jadwal Penukaran Uang Baru Lebaran 2025
Dikutip dari akun resmi Instagram BI, layanan penukaran dibuka mulai Senin, 3 Maret 2025, hingga Kamis, 27 Maret 2025, dengan jadwal sebagai berikut:
• Periode I: 3 Maret 2025 (pukul 12.00 WIB) untuk penukaran 4-9 Maret 2025.
• Periode II: 9 Maret 2025 (pukul 09.00 WIB) untuk penukaran 10-16 Maret 2025.
• Periode III: 16 Maret 2025 (pukul 09.00 WIB) untuk penukaran 17-23 Maret 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: