Pelatihan Berbasis Kompetensi Banyak Peminat, Teknik Servis Sepeda Motor Injeksi Terfavorit
--
Pelatihan Berbasis Kompetensi Banyak Peminat, Teknik Servis Sepeda Motor Injeksi Terfavorit
RAKYATBENTENG.COM - Sejak dibuka 15 September lalu, animo masyarakat Kabupaten Bengkulu Tengah untuk mengikuti pelatihan berbasis kompetensi yang dilaksanakan kerjasama Pemkab Bengkulu Tengah bersama UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) sangat tinggi.
Berdasarkan data pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Benteng, total pendaftar mencapai 88 orang.
‘’Sudah ada 88 orang yang mendaftar dan memasukkan berkas pendaftaran. Kami akan cek terlebih dauhulu,’’ ujar Kepala Disnakertrans Bengkulu Tengah, Tarmizi, M. Psi,. Psikolog melalui Kabid Ketenagakerjaan, Gala Putra Wijaya, ST, MM.
Gala menyampaikan program pelatihan berbasis kompetensi ini diharapkan akan membantu para pencari kerja dalam mencari pekerjaan yang diinginkan.
Pada program ini, terdapat enam program pelatihan yang dibuka diantaranya servis motor injeksi, tata rias pengantin, bakery, teknik las, pemasangan instalasi listrik sederhana serta menjahit pakaian.
Untuk pendaftaran sendiri dikatakan Gala tidak dipungut biaya bahkan hingga pelatihan dilaksanakan nantinya.
‘’Saat ini yang sudah mendaftar terdiri dari servis sepeda motor injeksi 19 orang, teknik las 11 orang, menjahit 15 orang, bakery 17 orang, teknis listrik 9 orang serta tata rias 17 orang,’’ demikian Gala.(ae2)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: