Gemuja dan Gema BSA Segera Gulirkan Turnamen
RAPAT : Panitia menggelar rapat bersama guna mematangkan turnamen futsal nantinya.--
RAKYATBENTENG.COM – 20 Januari 2023 mendatang, Gabungan Eksistensi Masyarakat Ulayat Jam Gadang (Gemuja) dan Gabungan Eksistensi Masyarakat (Gema) Bukittinggi Salingka Agam (BSA) Bengkulu akan menggelar turnamen futsal.
Gelaran turnamen ini dalam rangka memeriahkan HUT Gemuja BSA ke-33 dan Gema ke-4.
Ketua panitia, Trio Army mengatakan pelaksanaan turnamen futsal akan berlokasikan di lapangan futsal GOR Sawah Lebar Kota Bengkulu.
Selaku peserta, berasal dari jurai yang ada di Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA:Kejari Musnahkan 100 Lebih Barang Bukti, Ini Jenisnya
BACA JUGA:4 Pengurus Koperasi Ditetapkan Tsk Dugaan Korupsi Samisake, Ini Identitasnya
‘’Kita akan gelar turnamen futsal. Rapat sementara, tim berasal dari jurai-jurai. Tapi bisa kemungkinan dibuka untuk perguruan tinggi. Tapi ini belum final. Mengenai uang pendaftaran, sudah ditetapkan sebesar Rp 250 ribu. Satu tim berjumlah 10 orang,’’ ujar Trio.
Trio menuturkan, turnamen ini akan dilangsungkan secara meriah dengan tujuan lainnya mempererat tali silaturahmi antara jurai di tiap luhak Minang.
‘’Akan memperebutkan trophy bergilir Ketua Gemuja BSA dan akan menjadi agenda rutin tahunan. Kami saat ini masih melakukan rapat lanjutan untuk mematangkan persiapan,’’ demikian Trio.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: